Categories: MotoGP

Pecco Bagnaia: Sirkuitnya Berbahaya

RiderTua.com – Di hari pertama latihan GP Catalunya, Pecco Bagnaia harus puas menempati posisi ke-4 dan kalah 0,548 detik dari pembalap tercepat Aleix Espargaro (Aprilia). Sama seperti kebanyakan pembalap MotoGP lainnya, rider Ducati Lenovo itu juga mengkritisi kondisi sirkuit yang menurutnya sangat berbahaya. Sirkuit Las Termas-Argentina juga berbahaya, tapi Barcelona tidak bisa dibandingkan dengan itu. “Setiap tahun kondisi treknya semakin buruk. Tidak sedikit, tapi jauh lebih buruk. Sulit untuk melibas tikungan dengan cepat, dan juga saat ngerem. Itu bisa berbahaya! Saat ini tidak mungkin untuk menyerang. Tidak akan berhasil karena kita harus berhati-hati dengan semuanya. Baik saat pengereman, keluar tikungan, dan saat akselerasi. Tidak bisa memberi tekanan di tikungan karena tidak ada grip. Dalam balapan, kami harus mengatur strategi karena ban cepat aus. Ini akan sulit, sangat sulit,” tegas pembalap berusia 25 tahun itu.

Pecco Bagnaia: Sirkuitnya Berbahaya

Dari 6 pabrikan di MotoGP, hanya Aprilia RS-GP yang unggul dalam hal kondisi grip yang buruk. Pada balapan kali ini, ​​​​duo Aprilia Aleix Espargaro dan Maverick Vinales berhasil memimpin timesheet gabungan pada hari Jumat. Sementara pembalap terbaik Ducati, Enea Bastianini dan Pecco Bagnaia kalah 0,5 detik dengan waktu terbaik hari itu 1:39,402 menit. Bagnaia menorehkan waktu 1:39,950 menit Bagnaia persis 0,548 detik lebih lambat.

“Aprilia sangat kompetitif dalam kondisi seperti ini, jadi mereka unggul saat ini. Saya belum pernah mengendarai motor di trek balap dengan grip yang begitu rendah. Ketika aspal diperbarui pada 2018, warnanya hitam, tapi hari ini berubah putih. Mungkin karena cuaca, banyak balapan, atau balap Formula 1. Aku tidak tahu,” pungkas rider murid Valentino Rossi itu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024