Categories: MotoGP

Carmelo Ezpeleta: 8 Ducati Terlalu Banyak? Tidak Adil? Kata Siapa?

RiderTua.com – Carmelo Ezpeleta tahu bahwa di MotoGP 2022 Ducati turun dengan delapan motor ada sebabnya, dan dia tidak bisa mencegahnya.. Namun pertanyaan yang justru lebih menarik musim ini adalah mengenai siapa yang akan menjadi favorit sebenarnya di kejuaraan MotoGP tahun ini?.. Belum pernah sesulit ini untuk menyebutkan satu nama saja. Orang mungkin mengatakan Marc Marquez, tetapi perlu dipahami apakah lengannya akan menjadi hambatan bagi juara asal Cervera itu. “Saya pikir dia (Marc) mencoba mencari cara untuk bersaing secara berbeda,” kata Ezpeleta dalam sebuah wawancara. Mengenai Ducati memang memiliki motor yang tangguh, bahkan jika ada yang mengatakan delapan motor terlalu banyak untuk satu merek. Apa kata bos MotoGP itu dengan 8 motor Ducati di grid 2022?

“Biarkan orang lain membuat kesepakatan yang lebih baik. Kami secara finansial membantu pabrikan yang menyewakan dua motor pertama, bukan yang lain (MotoGP membantu satu tim satelit saja). Mengapa tim lain memilih Ducati?.. Karena ternyata syarat yang ditawarkan oleh mereka (Ducati) dinilai lebih menarik. Ini adalah pasar bebas dan saya tidak bisa memaksa siapa pun,” katanya.

Carmelo Ezpeleta: 8 Ducati Terlalu Banyak? Tidak Adil?

Apakah ini adil untuk sebuah pertarungan?..  Bahkan beberapa saat lalu Joan Mir berbicara tentang peta kekuatan tim di kelas MotoGP 2022. Salah satu yang menjadi sorotannya adalah terutama didasarkan pada kenyataan bahwa akan ada total delapan motor Ducati akan menjadi peserta di kelas MotoGP. “Ketika saya melihat potensi motor ini, sebagai pembalap saya pikir itu tidak adil. Delapan motor (memang) bukan setengahnya, tapi hampir setengah dari total grid start. Dalam kejuaraan dengan enam pabrikan berbeda, tentu itu sesuatu yang sangat aneh,” kata juara dunia MotoGP 2020 itu.

Banyak netizen yang spontan menanggapi komentar Mir salah satunya: Kenapa Suzuki tidak membuat tim satelit sendiri sehingga bisa mengurangi kuota Ducati.. Kemudian komentar: Ini adalah 4 tim balap yang sama sekali berbeda dan 8 pembalap yang berbeda, Quartararo sudah mendemonstrasikannya dan tidak apa-apa melawan banyaknya motor Ducati (dia masih bisa juara dunia)…

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024