Categories: MotoGP

Dulu Ditawari Ogah, Sekarang Yamaha Berubah!

RiderTua.com – Seperti diberitakan sebelumnya Yamaha awalnya memiliki minat besar pada Toprak untuk MotoGP di masa depan. Namun pihak Toprak menolak dengan alasan ingin meraih gelar dunia dulu di SBK, dan kalaupun bersedia hanya di tim resmi.. Sekarang setelah berhasil menjadi juara dunia SBK, kondisi di Yamaha berbeda. Situasi saat ini tampaknya tidak terlalu memungkinkan.. Kecuali ada insiden yang tidak terduga dalam kontrak saat ini. Pasalnya, Franco Morbidelli yang bergabung ke tim resmi Yamaha untuk menggantikan Maverick Vinales pada pertengahan musim lalu, terikat kontrak dengan Yamaha hingga akhir 2023. Yamaha juga ingin memperpanjang kontrak Fabio Quartararo hingga 2024..

Ketika Toprak Razgatlioglu berhasil memenangkan gelar WorldSBK, dia selalu mengatakan bahwa MotoGP adalah mimpi yang ingin dia wujudkan. Dan sekarang, pesan untuk Yamaha menjadi sangat jelas bahwa rider berusia 25 tahun itu ingin berada di grid di kelas utama pada tahun 2023. Untuk diketahui, pada akhir tahun 2022 sebagian besar kontrak pembalap MotoGP akan berakhir. Ini pasti akan menyebabkan pasar transfer kembali menggeliat di kelas utama. Yang menarik, kemungkinan munculnya ‘aktor’ tak terduga. Seperti Toprak yang sudah tanpa malu-malu lagi menggoda MotoGP, setelah ada banyak spekulasi tentang kepindahannya dari WorldSBK ke Kejuaraan Dunia.

Toprak: Yamaha, Saya Ingin ke MotoGP Pada 2023!

Dalam sebuah postingan di akun media sosialnya, Toprak Razgatlioglu yang pada tahun 2021 berhasil mengalahkan Jonathan Rea dan memenangkan gelar WorldSBK, menjelaskan niatnya kepada Yamaha. “Saya selalu memimpikan MotoGP di tahun 2023, kenapa tidak?” tulis Razgatlioglu di akun Twitter-nya.

Dengan cara ini, meski sang pembalap masih memiliki kontrak dengan Yamaha di WorldSBK hingga akhir 2023, dia membuka pintu untuk pindah ke MotoGP. Selalu ada rumor bahwa Toprak akan berada di grid MotoGP sebagai pembalap Yamaha. Pembalap asal Turki itu berhasil mengesankan semua orang dengan performa juosnya di superbike dan diharapkan juga tampil apik di MotoGP.

Bahkan musim lalu, pabrikan berlogo garpu tala itu berniat memberikan wildcard untuk Razgatlioglu di MotoGP, meskipun pada akhirnya tidak pernah terjadi. Hal yang sama juga terjadi dengan tes yang rencananya akan dilakukan Toprak dengan Cal Crutchlow di M1 sebelum akhir tahun, yang tidak pernah terwujud.

Sementara itu, baik Kenan Sofuoglu (mentor dan manajer Razgatlioglu) dan Toprak sendiri, selalu meyakinkan bahwa mereka akan membuat lompatan ke MotoGP begitu mereka memenangkan gelar SBK. Nah, sekarang mereka sudah mengantonginya, mungkin sudah waktunya melakukan lompatan ke Kejuaraan Dunia MotoGP. Tapi kondisi untuk melakukan lompatan sekarang berbeda.

“Saya sudah berbicara dengan Yamaha tentang hal itu, mereka memiliki minat besar pada Toprak untuk MotoGP di masa depan. Tapi satu hal yang sangat jelas, ini hanya mungkin terjadi jika Toprak terus memenangkan balapan di Kejuaraan Dunia Superbike. Ketika Yamaha memberi kami tawaran untuk tim pabrikan, kami akan memikirkannya. Kami tidak akan balapan untuk tim satelit, hanya untuk tim pabrikan!” tegas Sofuoglu.

Namun, situasi saat ini tampaknya tidak terlalu memungkinkan, Kecuali ada insiden yang tidak terduga dalam kontrak saat ini. Pasalnya, Franco Morbidelli yang bergabung ke tim resmi Yamaha untuk menggantikan Maverick Vinales pada pertengahan musim lalu, terikat kontrak dengan Yamaha hingga akhir 2023.

Yamaha juga ingin memperpanjang kontrak Fabio Quartararo hingga 2024, dan terlebih lagi setelah rider asal Prancis itu berhasil mengembalikan gelar Juara Dunia ke pangkuan mereka musim ini. Oleh karena itu, dua kursi di tim resmi sudah diduduki, yang tentu saja tidak mendukung kedatangan pembalap berusia 25 tahun itu di MotoGP.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024