Categories: Otomotif

MG 5 GT, Mobil Sedan Sporty nan Mewah!

RiderTua.com – Beberapa waktu lalu di pameran GIIAS 2021, Morris Garage (MG) Motor Indonesia menampilkan mobil terbarunya, yaitu MG 5 GT. Mobil sedan ini tampil dengan desain yang begitu sporty dan mewah. Namun sayangnya MG tak sekalian mengumumkan spesifikasi serta harga jualnya di Tanah Air. Sebenarnya mereka belum bisa menjualnya untuk sekarang, mungkin karena mempersiapkan penjualannya disini.

Baca juga: MG ZS EV Dapat Facelift, Tampil Beda!

MG Tak Umumkan Spesifikasi MG 5 GT di Indonesia

Mungkin dari namanya saja pasti membuat orang kebingungan, jelas namanya hampir serupa dengan MG5 EV. Tapi jelas dari jenis keduanya saja sudah berbeda jauh, dimana MG 5 GT berupa sedan sedangkan MG5 EV berupa model estate. Apalagi model sedannya masih memakai mesin bensin, tapi dengan tambahan turbo.

Dari desainnya saja sudah cukup keren, bahkan konsumen menganggap desainnya mirip mobil sport kelas atas milik Mclaren atau Mercedes-Benz. Yang lebih mengejutkan lagi karena model ini dibuat oleh merek ‘blasteran’ Inggris-Negeri Tirai Bambu tersebut. Walau ini bukanlah sesuatu yang ‘wah’, mengingat produknya MG semuanya keren-keren.

(Motor1)

Sama Dengan Thailand?

Namun selama pameran GIIAS 2021 berlangsung, MG tak memberikan informasi apapun mengenai MG 5 GT, terutama spesifikasinya. Di Thailand, model ini ditawarkan dalam tiga trim, yaitu C, D, dan X, serta hanya menyediakan satu pilihan mesin saja, yaitu 1.500 cc VTi-Tech. Padahal di luar Thailand juga ada varian turbo, walau tanpa teknologi VTi-Tech.

Interiornya belum bisa dipastikan, tapi kemungkinan masih sama dengan model yang dijual di Negeri Gajah Putih. Untuk fiturnya, MG 5 dilengkapi dengan sejumlah fitur canggih, dari rear cross traffic alert, lane change assist, hill start assist, blind spot detection, dan masih banyak lagi. Entah apakah MG bakal menghilangkan salah satu fiturnya jika sudah dijual di Indonesia.

Di Thailand, banderol MG 5 bisa mencapai Rp 297 jutaan untuk tipe tertingginya. Jika model ini berupa CBU dari sana, maka harganya di Indonesia bisa lebih mahal lagi. Namun melihat dari MG ZS dan HS yang dijual lebih dulu, mungkin harganya takkan semahal yang diduga.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024