Categories: MotoGP

Reli Dakar: Danilo Petrucci Tidak Digaji KTM

RiderTua.com – KTM Factory Racing mengalami beberapa kemunduran di musim MotoGP 2021. Meskipun mampu mengalahkan Honda, dalam kejuaraan dunia konstruktor, KTM menegaskan diri di tempat ke-4 di depan Honda dan Aprilia. Tetapi setidaknya mereka meraih dua kemenangan GP lagi, Oliveira menang di Catalunya dan Binder di Spielberg-2. Sejauh ini ditambah total 12 kali masuk 6 teratas, Binder 6, Oliveira 4, Lecuona dan Petrucci masing-masing 1. Selain itu, Binder memegang peringkat 6 dalam kejuaraan pembalap. KTM menyayangkan Danilo Petrucci yang tak mampu memenuhi ekspektasi di kelas MotoGP. “Tapi Danilo adalah pria yang hebat. Itu sebabnya kami ‘menyimpannya’ di keluarga KTM,” kata bos Motorsport Pit Beirer. Petrucci akan berpartisipasi dalam reli dakar dengan bendera KTM, namun dia tak akan menerima gaji pokok dari KTM, bahkan tak mendapat bonus kalau menang..

Reli Dakar: Danilo Petrucci Tidak Digaji KTM

Pada 2022, KTM akan melanjutkan Tim Pabrikan Red Bull bersama Binder dan Oliveira. Sementara Tim KTM Tech3 akan diisi oleh bintang Moto2 Remy Gardner dan Raul Fernandez. Pit Beirer selaku Motorsport Director di KTM menyesalkan kepergian Iker Lecuona yang menjadi sorotan pada 2021, tapi dia merasa senang Petrucci akan tetap berada di keluarga KTM. Sekarang Petrux akan berkompetisi sebagai pembalap di reli Dakar di Arab Saudi pada bulan Januari, kemudian mungkin sebagai pembalap pengganti MotoGP.

Pit Beirer mengatakan, “Dengan Danilo, kerja sama berjalan sangat baik, tetapi sayangnya kami tidak mencapai tujuan kami dalam balapan. Tapi kami berada di paddock GP untuk tampil di balapan. Tetapi dilihat dari sisi tipe dan orangnya, kami mendapatkan ‘pria pemberani’ dalam diri Danilo. Itu sebabnya, sekarang kami akan berkompetisi di reli Dakar dengannya. Kemudian kita akan duduk dan mendiskusikan, apakah masuk akal baginya ikut reli di masa depan. Dia jelas merupakan pembalap off-road yang cepat dan baik.”

“Saat ini paket motor Danilo untuk Dakar sedang dikembangkan, sudah siap. Kami sepakat untuk melakukan diskusi setelah Dakar, apakah kami harus terus balapan Dakar dan reli lainnya dengannya atau apakah kami harus melakukan sesuatu yang lain dengannya. Kami ingin mempertahankan Danilo di KTM, terlepas dari posisinya.”

Sejak awal, konsultan KTM Heinz Kinigadner dan Pit Beirer menjelaskan kepada Petrucci bahwa, sebagai pendatang baru di reli Arab Saudi, tidak ada ‘keajaiban’ yang diharapkan darinya, bahkan jika dia telah memenangkan balapan di Kejuaraan Reli Italia pada tahun 2020.

“Mereka pada dasarnya menyuruh saya untuk melihat lanskap di tahun pertama,” kata Petrux sambil tersenyum, yang diam-diam memperlajari rahasia peta, navigasi GPS, dan peraturan pada bulan November.

Petrucci akan bersaing dalam tim KTM Tech3 seperti sekarang di Kejuaraan Dunia MotoGP. Stars Toby Price (pemenang 2016 dan 2019), Matthias Walkner (pemenang 2018) dan pendatang baru Kevin Benavides (pemenang 2021) akan memperkuat Red Bull KTM Factory Team di Dakar 2022. Sam Sunderland (pemenang 2017) pindah dari KTM ke tim GASGAS bersama Daniel Sanders.

“Danilo adalah seorang pembalap, jadi dia tidak akan hanya melihat pemandangannya saja. Tentu saja, saya sangat menghormati keputusannya untuk pergi ke Dakar bersama KTM. Itu sebabnya saya tidak menawarkan gaji pokok, dia hanya mendapat uang ketika dia mencapai garis finis. Dia juga tidak mendapatkan bonus apa pun untuk posisi teratas, dia hanya mendapat bonus kedatangan. Dengan ini kami ingin menggarisbawahi dengan jelas. Kami membutuhkan dia untuk menjadi fit ketika kami mencapai tujuan kami. Itu prioritas nomor 1,” tegas Pit Beirer.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Skutik Italia yang Klasik, Lambretta Resmi Rilis G350 Series II

RiderTua.com - Lambretta, merupakan pabrikan motor asal Italia yang punya desain skutik klasik legendaris. Baru-baru ini mereka telah meluncurkan skutik…

5 Mei 2024

Davide Brivio Ingin Membawa Trackhouse Aprilia Seperti Suzuki

RiderTua.com - Davide Brivio, Manajer tim Trackhouse itu bertujuan untuk mempertemukan mantan pembalap Suzuki Joan Mir dan Alex Rins dalam…

5 Mei 2024

Gresini Mengalami Momen Emas Sejak Marquez Tiba

RiderTua.com - Carlo Merlini, manajer tim Gresini, antusias usai podium diraih Marc Marquez di Jerez. Kemenangan keenam tim satelit di…

5 Mei 2024

KTM Menemukan Sesuatu yang Menarik di Tes Jerez

RiderTua.com - Francesco Guidotti, manajer tim KTM, menyampaikan pendapatnaya setelah tes terakhir, apakah kita akan melihat motor KTM RC16 yang…

5 Mei 2024

John Hopkins : Joe Roberts Pantas Berada di MotoGP

RiderTua.com - Pada balapan terakhir Moto2 di Jerez, Joe Roberts berhasil memimpin klasemen. John Hopkins yang merupakan salah satu pembalap Amerika…

5 Mei 2024

Assen Perpanjang Kontrak MotoGP dan Superbike Hingga 2031

RiderTua.com - Jika kita sebut nama salah satu sirkuit pasti kita akan mengingat kejadian atau aksi dari pembalap yang tak…

4 Mei 2024