Home Otomotif Toyota Raize 7-Seater Bisa Jadi Kenyataan?

    Toyota Raize 7-Seater Bisa Jadi Kenyataan?

    (Medcom.id)

    RiderTua.com – Kini Raize dan Rocky sudah mulai dijual di Indonesia dengan harga cukup terjangkau. Namun entah mengapa masih ada yang kurang dari mobil kembar ini, bahkan dengan enam varian yang disediakan belum cukup. Banyak orang yang penasaran apakah Toyota-Daihatsu mau membuat varian 7-seater untuk Raize-Rocky. Tapi untuk saat ini keduanya belum mau berkomentar banyak soal itu.

    Baca juga: Toyota Jamin Raize ‘Tak Bentrok’ Dengan Rush

    Toyota-Daihatsu Mau Buat Varian 7-Seater Raize-Rocky?

    Soal mobil 7-seater, mobil jenis ini tengah populer di Tanah Air belakangan ini. Dari model MPV sampai SUV, masing-masing jenis tentunya memiliki keunggulan dan kekurangannya tersendiri. Apalagi kelegaannya tergantung pada ukuran dimensi jenis model tersebut.

    Untuk mobil small SUV seperti Raize dan Rocky, sebenarnya sudah ada model sekelasnya yang memiliki varian tersebut. Adalah Kia Sonet, yang baru saja mendapatkan varian 7-seater yang lebih dikenal sebagai Sonet 7. Karena sudah ada penantang yang memiliki varian ini, apa Toyota dan Daihatsu mau ikut-ikutan?

    toyota raize daihatsu rocky kendara optimized
    (Kendara)

    Masih Dipertimbangkan

    Keduanya memang sudah sukses dengan mobil 7-seater di Indonesia, dari Avanza-Xenia, Rush-Terios, sampai Calya-Sigra. Tapi untuk model seperti Raize dan Rocky, mereka masih ragu-ragu untuk melakukannya saat ini. Sebab keduanya baru saja dirilis, jadi mereka masih fokus pada penjualannya.

    Toyota akan terus memantau perkembangan tren mobil 7-seater, sehingga bisa dijadikan pertimbangan untuk merilis varian tersebut. Mungkin ini bisa menjadi sesuatu yang bagus, karena nantinya Raize-Rocky bakal memiliki varian tersebut layaknya Sonet. Tapi tentu saja model 5-seater masih disediakan dan tak menjadi model 7-seater seutuhnya seperti Rush-Terios.

    Apapun keputusannya, yang jelas semua itu dilakukan demi kepuasan pelanggan. Toyota dan Daihatsu memastikan agar konsumen bisa mendapatkan fitur yang cukup melimpah, serta dibanderol dengan harga terjangkau. Seandainya varian tersebut dihadirkan, maka Raize-Rocky bakal menjadi rival yang setara bagi Sonet.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini