Categories: MotoGP

Johann Zarco Ingin Jadi Pemenang di MotoGP 2021

RiderTua.com – Johann Zarco (Pramac) ingin jadi pemenang di MotoGP 2021… Johann Zarco berhasil mengoleksi tujuh tempat podium di kelas MotoGP. Namun sejauh ini dia belum berhasil meraih kemenangan di kelas utama. Di musim 2021 bersama Pramac Ducati, dia ingin meraihnya.

Johann Zarco (Pramac) ingin Jadi Pemenang

Setelah berpisah dari KTM, Johann Zarco memanfaatkan peluangnya di Avintia Esponsorama tahun lalu. Salah satunya, berkat pole position dan podium yang diraihnya di GP Brno. Dia mengamankan Desmosedici GP di tim Pramac Ducati untuk 2021 .

Saat presentasi tim pada hari Kamis (25/2/21), pembalap asal Prancis berusia 30 tahun itu dengan percaya diri menyatakan, “Bagi saya ini adalah musim kedua bersama Ducati. Terima kasih kepada mereka, gaya membalap saya kembali ke level yang baik pada tahun 2020. Pada musim 2021 ini, menjadi lebih kompetitif adalah hal yang menyenangkan untuk memperebutkan podium dan juga untuk meraih kemenangan. Tahun lalu kami memiliki banyak pemenang baru, jadi saya berpikir, saya harus menjadi pemenang juga.”

Juara dunia Moto2 dua kali itu melihat pengalaman satu tahun di Ducati sebagai keuntungan baginya. “Ya, dibanding tahun lalu itu sebuah keuntungan. Ketika saya harus banyak belajar. Sekarang saya dapat menggunakan semua yang telah saya pelajari. Ini akan membantu saya. Tahun lalu saya melihat dukungan yang diberikan Ducati.”

“Di sini, di Pramac, saya tahu saya akan mendapatkan lebih banyak dukungan. Itu memberi saya kesempatan untuk melakukannya dengan baik.”

Untuk informasi, Pramac sudah menyatakan minatnya untuk merekrut Zarco, tetapi dia dipromosikan ke kelas MotoGP dengan Tech3 Yamaha. Bertahun-tahun kemudian, pasukan Prancis dan Italia itu akhirnya bersatu.

“Benar, ada peluang untuk beralih ke Pramac. Tapi itu waktu yang berbeda. Saya menggambarkannya, seperti seorang wanita yang merayu saya selama dua tahun sebelum saya pergi. Karena biasanya laki-laki yang harus mendekati perempuan, bukan sebaliknya,” canda pembalap Prancis itu. Kemudian dia menambahkan dengan serius, “Meskipun saya belum mengenal semua orang, saya sudah merasa seperti di rumah sendiri.”

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024