Categories: Otomotif

Isuzu MU-X Generasi Kedua Resmi Dirilis, Lebih Cakep!

RiderTua.com – Akhirnya Isuzu MU-X generasi kedua resmi diluncurkan di Thailand beberapa saat yang lalu. Mobil SUV ladder frame ini tampil dengan ubahan besar pada eksterior, interior, fitur, bahkan sampai platform-nya semuanya baru. Isuzu MU-X generasi kedua hadir untuk menantang Fortuner dan Pajero Sport Facelift disana. Kebetulan kedua mobil SUV ini sudah mendapat penyegaran sebelumnya.

Isuzu MU-X Generasi Kedua Hadir Untuk Menantang Fortuner

Karena all new, jadi platform yang dipakai juga baru, yaitu ‘dipinjam’ dari generasi terbaru D-Max. Platform ini juga dipakaikan pada All New Mazda BT-50 yang dirilis di Australia sekitar sebulan yang lalu. Sepertinya kini sudah ada tiga produk berbeda yang menggunakan platform yang sama, dua dari Isuzu dan satu dari Mazda.

Fascia MU-X kini semakin gagah dengan desain grille dan lampu utama yang lebih bagus dari sebelumnya. Masih ada kemiripan dengan All New D-Max jika dilihat dari desain grille-nya yang kini bertingkat-tingkat. Housing lampu kabutnya juga dibuat semenarik mungkin, dan nampaknya Isuzu menempatkannya lebih rendah kalau dibandingkan dengan model lawasnya.

Agresif dan Modern

Ada yang janggal dari MU-X ketika melihat bagian belakangnya, karena seakan ada yang menghilang dari model ini. Tentu saja absennya lis krom tebal yang biasa terlihat pada mobil kebanyakan kini tak dihadirkan pada generasi ketiganya dan diganti dengan logo Isuzu. Meski begitu, secara keseluruhan, desainnya dari samping dan belakang masih terlihat oke.

Interior MU-X jangan diremehkan, karena Isuzu sepertinya sangat memperhatikan kualitas produk yang dimilikinya. Perpaduan warna hitam dan cokelat pada jok kulit dengan jahitan asli seakan memancarkan kesan seperti mobil mewah. Head unit yang cukup besar ditengah dasbor sudah mendukung Apple CarPlay dan Android Auto.

Fitur terbaru yang dimiliki mobil ini mulai dari AC digital dual zone, breake hold, rem parkir elektrik, 8 speaker, armrest di kursi belakang, sampai tuas transmisi baru. Mesin yang dipakai semuanya berjenis turbo diesel dengan kubikasi 1.900 cc sampai 3.000 cc, masing-masing bertenaga 150 pa dan 190 ps. Sayangnya hanya disediakan pilihan transmisi otomatis 5 percepatan saja.

Tambahan lainnya yaitu fitur keselamatannya, dari adaptive cruise control, hill start assist, hill descent control, blind spot monitoring, sampai enam SRS airbag. Banderolnya disebut bisa mencapai Rp 700 jutaan, tentu itu terlalu mahal bagi MU-X, dan ini membuatnya setara dengan harga Fortuner. Tapi kalau melihat dari fiturnya rasanya masih cukup worth it.

This post was last modified on 29 Oktober 2020 06:59

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Meski Kesakitan Pedro Acosta Menyelesaikan 75 Lap dalam Tes Jerez

RiderTua.com - Sehari usai crash saat pemanasan di GP Spanyol, Pedro Acosta merasakan sakit di seluruh tulang di tubuhnya. "Semuanya…

1 Mei 2024

Fabio Quartararo : Yamaha Menunjukkan Banyak Kemajuan di Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah finis ke-5 dalam sprint lalu posisi ke-15 pada balapan utama, Fabio Quartararo menyelesaikan tes hari Senin di…

1 Mei 2024

Maverick Vinales : Mirip Acosta, Motornya Tidak Cocok untuk Race Hari Minggu

RiderTua.com - Selama tes MotoGP hari Senin di Jerez, Maverick Vinales baru menyadari bahwa kedua Aprilia RS-GP miliknya tidak bekerja…

1 Mei 2024

Joan Mir : Menemukan Hasil Positif Pada Tes Jerez

RiderTua.com - Dengan finis di posisi ke-12 pada balapan utama hari Minggu di Jerez, Joan Mir menjadi pembalap terbaik pabrikan…

1 Mei 2024

Chery Omoda 7 Punya Potensi Untuk Dijual di Indonesia

RiderTua.com - Chery akhirnya memperlihatkan Omoda 7 kepada publik beberapa hari lalu. Mobil SUV ini menjadi model terbaru dari line-up…

30 April 2024

Marc Marquez, Joget dan Panjat Pagar : Sekarang Saya Mengenal Motor Ducati Lebih Baik

RiderTua.com - Marc Marquez menjalani tes hari Senin di Jerez selama 8 jam. Bagi pendatang baru tim Gresini Ducati itu,…

30 April 2024