Home Sepeda Motor BMW Motorrad Datangkan Model Baru F 900 R ke Indonesia

    BMW Motorrad Datangkan Model Baru F 900 R ke Indonesia

    RiderTua.com – Berbagai produk otomotif terbaru mulai banyak dihadirkan di Indonesia. Sepertinya ini membuat BMW makin tertarik untuk mengenalkan produknya. Bukan BMW mobil ya, tapi BMW Motorrad yang meluncurkan model F 900 R. Dengan spesifikasi berkualitas, motor ini punya banderol yang setara dengan mobil!

    Baca juga: Duo BMW M-Series Diluncurkan di Indonesia, Bertenaga Super !

    BMW Motorrad Meluncurkan F 900 R

    Motor ini punya desain yang cukup gagah, cocok dengan jenisnya sebagai naked bike. Sekilas desainnya mengingatkan pada model Honda Tiger atau Yamaha Byson. Hanya saja BMW F 900 R ini punya perbedaan cukup besar dari kedua motor tersebut.

    BMW F 900 R punya adaptive cornering headlight yang memungkinkan lampu LED motor bisa menyesuaikan kondisi jalan. Fitur ini berfungsi saat motor dikendarai dalam kecepatan 10 km/jam dan saat berbelok dengan kemiringan 10 derajat. Fitur ini tak bisa ditemukan pada motor biasa dengan sering dipakai oleh mobil mewah, dan inilah yang membuat F 900 R istimewa.

    P90382723 bmw f 900 r 02 2020

    Mode Berkendara dan Mesin Bertenaga

    Motor ini juga dilengkapi fitur seperti slipper clutch dan drag torque control. Ada juga dynamic electronic suspension adjustment, dynamic traction control, dan gear shift assistant pro. Lalu F 900 R memiliki mode berkendara yang disebut sebagai Riding Modes Pro, terdiri dari mode Rain, Road, Dynamic, dan Dynamic Pro.

    Untuk Mesin, F 900 R punya mesin 900 cc 2 silinder in-line bertenaga 104 hp dan torsi 92 Nm. Keluaran tenaganya bisa meningkat hingga 105 hp jika dipadu dengan transmisi manual 6 percepatan dengan kopling multiple disk. Sasis berbahan baja, suspensi depan upside down dan suspensi belakang monoshock, serta tangki bensinnya yang berukuran 13 liter menjadi pelengkapnya.

    BMW Motorrad menyediakan warna Black Storm Metallic, Hockenheim Silver Metallic, Racing Red, dan San Marino Blue Metallic untuk F 900 R. Jangan kaget kalau melihat harganya, karena motor ini dibanderol Rp 380 juta! Tapi itu sudah sesuai dengan fitur yang ditawarkannya.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini