Categories: MotoGP

Legenda MotoGP Biaggi Kendarai ‘USB’ Tercepat, Top Speed Melebihi 330 km / jam

RiderTua.com – Legenda MotoGP Max Biaggi, tahun depan akan mengendarai kendaraan yang disebut ‘rudal listrik’ dimana kecepatan puncaknya ditargetkan akan melebihi 330 km / jam.. Adalah pabrikan kendaraan listrik Voxan Motors yang mempersembahkan motor ‘Voxan Wattman’ bagi juara dunia 2 kali Max Biaggi. Dia akan mencoba memecahkan rekor dunia untuk kecepatan ‘sepeda motor’ listrik. Jika pemiliknya menyebut rudal listrik, namun menurut penulis lebih seperti USB. Karena hampir seluruhnya tertutup oleh fairing.. Sebagai informasi tambahan saja pesawat jet ketika take off butuh kecepatan 240 hingga 285 km / jam..

Voxan Wattman

Legenda MotoGP Biaggi Kendarai Voxan Wattman, Top Speed Melebihi 330 km / jam

Voxan Wattman merupakan kendaraan purwarupa atau prototipe yang diproduksi oleh pabrikan yang berbasis di Monako. Dalam rilis di media sosial resmi mereka, Biaggi berujar: “Dengan rudal listrik roda dua ini saya akan mencoba memecahkan rekor kecepatan. Masa depan ada di tangan mereka yang memiliki keberanian untuk menerima tantangan..!” kata Biaggi.

Voxan Wattman di Terowongan Angin

Tidak banyak info spesifikasi teknis dari kendaraan listrik Voxan Wattman ini. Hingga saat ini, pabrikan belum merilis jenis mesin atau baterai yang digunakan oleh prototipe dan sulit untuk menebak dari gambar yang terlihat. Sebagai informasi desain fairing integral, dirancang pada terowongan angin untuk menghindari hambatan udara sebanyak mungkin. Menyisakan penampakan roda dan sedikit bagian lainnya..

Voxan Wattman

Target 330 Km / jam di Bulan Juli 2021

Dilansir Venturi.com, Salar de Uyuni atau Salar de Tunupa di Bolivia, yang merupakan dataran garam terbesar di dunia, akan menjadi panggung bagi upaya motor listrik dengan tenaga 270 kW (367 HP) Wattman ini untuk menembus batas kecepatan hingga 330 km / jam.. Pada Juli 2021..

Voxan Wattman yang dirancang khusus oleh Sacha Lakic untuk misi baru ini, tujuannya adalah untuk mengalahkan rekor dunia saat ini 329,085 km / jam yang ditetapkan oleh Ryuji Tsuruta dengan mengendarai Mobitec EV-02A

Venturi-VBB3

Venturi-VBB3

Max Biaggi yang kini berusia 49, berniat untuk menggeber motor ini setidaknya hingga kecepatan puncak 330 km / jam. Dia akan menjadi bagian dari tim yang mengembangkan prototipe dengan para insinyur dari Venturi, perusahaan yang memiliki Voxan. Venturi Group mengkhususkan diri pada kendaraan sport listrik, berkompetisi di Kejuaraan Dunia Formula E dengan ROKiT Venturi Racing. Dan sudah memegang rekor kecepatan kendaraan listrik roda empat dengan Venturi VBB-3, yang mencapai speed 549 km / jam.

Referensi: venturi.com

This post was last modified on 3 Juli 2020 16:10

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024