RiderTua.com – Nama Kia K-series sebenarnya tak terlalu terkenal di kampung halamannya, kecuali di Amerika Serikat. Memang karena sebagian besar produknya berupa mobil Kia yang ganti nama saja. Salah satu diantaranya, yaitu Kia K5 berbasis Optima akan hadir dengan wajah baru. Disebutkan kalau K5 tahun 2021 ini tampil lebih gahar dari model aslinya.
Baca juga: Interior All New Kia Grand Sedona Jadi Lebih Modern ?
Kia K5 Hadir Dengan Wajah Baru
Sebenarnya Kia memang berniat untuk mengganti nama Optima menjadi K5. Dengan begitu mobil fastback sporty ini bisa lebih diterima dengan baik oleh pasar internasional. Tentu saja tak hanya sekedar ganti nama saja, tetapi juga ubahan besar lainnya akan ditampilkan pada K5.
Dari modelnya saja jika dibandingkan dengan Optima sudah jauh berbeda, dengan grille tiger-nose yang dibuat melebar dan menyatu dengan headlamp. LED DRL yang begitu memanjang seperti mengingatkan pada DRL-nya Hyundai Sonata. Kebetulan K5 ‘next-gen’ ini menggunakan platform dari Sonata.
Sporty dan Elegan
Interior Kia K5 masih menampakkan kesan sporty, tapi juga tetap elegan dengan paduan warna merah pada jok dan hitam pada dasbor. Penataan layar infotainment utama dan panel instrumen mirip dengan model Mercedes-Benz. Panoramic sunroof hingga wireless charging menjadi pelengkap kabin K5 ini.
Kia akan memasangkan mesin 1.600 cc 4 silinder turbo dan 2.000 cc turbo, masing-masing bertenaga 180 hp dan 290 hp. Kemampuan akselerasi 0-100 km untuk mesin 2.000 cc turbo bisa dilibas dalam waktu 5,8 detik saja. Tentu bagi mereka yang suka kecepatan, K5 bisa menjadi pilihan bagus.
K5 menyediakan fitur keselamatan, mulai dari autonomous braking, lane keep assist, sampai rear occupant alert. Itupun termasuk adaptive cruise control dan blind spot monitoring yang bisa terkoneksi lewat navigasi. Kia memulai debut K5 di Amerika Serikat, sebelum bertandang ke negara lainnya.