RiderTua.com – Seolah belum puas dengan Triber, Maxindo Renault Indonesia (MRI) sudah siapkan mobil baru lainnya. Model yang dimaksud adalah Kwid Climber. Tapi jangan salah, Kwid Climber ini adalah model terbaru. Crossover murah tersebut siap hadir kembali dengan desain lebih fresh, dan pastinya bisa ditebus dengan harga terjangkau.
Baca juga: Ada Potensi Renault ‘Kwid’ K-ZE Dijual di Indonesia ?
Kwid Climber Model Terbaru
MRI menjadwalkan kehadiran Kwid Climber terbaru hari ini, meski secara virtual. Sebenarnya varian Kwid tersebut sudah ada setelah crossover-hatchback ini pertama kali hadir di Tanah Air. Tapi untuk model yang sekarang dijamin tampil beda dari sebelumnya.
Dari spyshot yang beredar, Kwid Climber terbaru menggunakan bahasa desain dari versi mobil listriknya, City K-ZE. Memang hampir mirip, kecuali bentuk grille-nya yang berbeda, dan terdapat tulisan Climber di pintu depan. Ini bukan yang pertama kalinya Kwid menggunakan desain tersebut, karena India dan China lebih dulu mendapat Kwid Facelift ‘berwajah’ City K-ZE tahun lalu.
Sporty dan Berkelas
Walau namanya mobil murah, bukan berarti kualitasnya ‘kaleng-kaleng’. Kwid Climber anyar punya head-unit touchscreen dengan Android Auto dan Apple CarPlay, serta speedometer digital dan tuas persneling model putar (khusus tipe semi-otomatis). Fitur ini sepertinya ‘dipinjam’ dari Triber, terdengar masuk akal karena Kwid masih ‘satu kerabat’ dengan MPV tersebut.

Tapi jangan harap kalau mesinnya berubah, karena Kwid Climber masih mengandalkan mesin lamanya. Tepatnya mesin 1.000 cc 3 silinder bertenaga 69 ps dan torsi 91 Nm. Pilihan transmisinya selain semi otomatis 5 percepatan, ada juga transmisi manual.
Soal harga, namanya mobil murah tentu harganya dijamin terjangkau. Perkiraannya, Kwid Climber dibanderol mulai Rp 130-150 jutaan, jauh lebih murah dari Triber. Tapi apakah Kwid mampu mengungguli ‘saudaranya’ sendiri?