Categories: Sepeda Motor

Desain Honda Africa Twin Versi Jalan Sudah Bocor Duluan !

RiderTua.com – Motor – Boleh dibilang Honda CRF1100L Africa Twin memiliki mesin yang buas. Namun masalah muncul karena kapasitas mesin tersebut terlalu besar untuk digunakan di jalan biasa. Sehingga Honda diam-diam menyiapkan versi jalannya. Desain Honda Africa Twin versi jalan sudah bocor duluan.

Baca juga: Honda Forza 300 Kini Ada Versi Limited Edition !

Desain Honda Africa Twin Versi Jalan Sudah Bocor Duluan !

Melansir otosia.com (11/03/2020), desain paten yang diduga CRF1100L Africa Twin sudah duluan bocor. Jika dilihat sekilas memang itu Africa Twin, tapi dengan bagian sasis yang agak berbeda dengan model aslinya. Walau masih ada banyak perbedaan dengan CRF1100L.

Kalau diteliti, posisi setangnya agak lebih rendah dari Africa Twin. Apalagi posisi wheelbase serta suspensi depan yang tak sepanjang model asli, dengan sektor belakang mirip motor naked. Agaknya akan ada banyak ubahan untuk versi ‘legal’ Africa Twin ini.

Kalau begitu, kemungkinan besar ‘mini’ Africa Twin tersebut lebih digolongkan sebagai naked bike daripada dual-sport. Desain paten tersebut bahkan sudah membingungkan banyak orang, karena ada yang menganggap itu bukan Africa Twin.

Media di Jepang sempat menduga kalau desain paten tersebut merupakan Honda CB1100 generasi terbaru. Tapi ‘teori’ ini sempat diragukan, karena CB1100 sudah terkenal dengan mesin 4 silinder inline. Model tersebut juga berjenis naked bike, yang sesuai dengan desain tersebut.

Spekulasi lainnya yaitu mesin yang dipakai tentu saja lebih kecil dari CRF1100L, agar bisa menjadi motor yang legal di jalan biasa. Tapi sejauh ini Honda tak mengomentari soal keberadaan desain paten tersebut.

This post was last modified on 12 Maret 2020 16:52

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, 14 pembalap yang lolos ke Q2.. Rider Moto3 'Alonso' terlihat…

26 April 2024

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024