Home Otomotif Waduh, Honda Mau Tutup Pabrik Mobilnya di Filipina !

    Waduh, Honda Mau Tutup Pabrik Mobilnya di Filipina !

    Penjualan mobil Honda bulan Juni naik 62 persen
    (Foto: mobildong) Mobil-Honda
    Mobil-Honda
    (Foto: mobildong) Mobil-Honda

    RiderTua.com – Mobil – Belum reda dengan masalah Chevrolet yang akan menutup pabriknya di Thailand, kini Honda mengikuti hal serupa. Bedanya, mereka akan menutup pabrik mobilnya di Filipina. Padahal merek ini cukup terkenal disana. Waduh, Honda mau tutup pabrik mobilnya di Filipina.

    Honda-IIMS-2018
    (Foto: Carvaganza.com) Honda-IIMS-2018
    Baca juga: Akan Hengkang, Chevrolet Thailand PHK Karyawannya

    Waduh, Honda Mau Tutup Pabrik Mobilnya di Filipina !

    Melansir detik.com (24/02/2020), pabrik yang akan ditutup Honda berlokasi di Sta. Rosa, Laguna, bagian selatan Manila. Entah bagaimana dengan nasib pekerjanya disana, yang tercatat ada 560 karyawan. Yang jelas, pabrik ini akan ditutup mulai bulan depan.

    Tapi kenapa harus menutup pabriknya? Honda Cars Philippines mengatakan kalau mereka mempertimbangkan alokasi dan distribusi sumber daya yang lebih efisien. Mereka tetap terus mengusahakan untuk memberi yang terbaik bagi konsumennya.

    Sebenarnya pemerintah setempat sudah memberikan insentif pajak sejak tahun 2015. Walau begitu, tetap saja ini belum bisa meningkatkan produksi mobil secara lokal di Filipina. Seperti yang barusan terjadi pada Honda, atau bisa saja pada produsen lainnya.

    honda brio giias2
    Brio menjadi salah satu mobil Honda yang dirakit di Filipina

    Meskipun berhenti produksi, Honda masih menyediakan pelayanan purnajualnya kepada konsumen Filipina. Lalu bagaimana dengan pemasokan mobil yang dijualnya? Honda Filipina masih mengandalkan jaringan regional di Asia dan Oceania.

    Artinya, baik Honda di Indonesia maupun Thailand punya kesempatan untuk ‘menguasai’ Filipina sebagai pemasok mobil. Meski belum jelas bagaimana skema pemasokan tersebut dilakukan. Apalagi kedua pemegang merek Honda di masing-masing negara belum mengomentari soal ini.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini