Home Sepak Bola Tak Ada Nama Ronaldo di Daftar Pemain Jelang Juventus Vs Lecce

    Tak Ada Nama Ronaldo di Daftar Pemain Jelang Juventus Vs Lecce

    Gol Ronaldo, Gol Terbaik Liga Champions
    Ronaldo vs Bologna Liga Italia

    RiderTua.com – Bola – Juventus akan tandang ke markas Lecce tanpa Cristiano Ronaldo. Hal ini diketahui saat Juventus mengumumkan daftar pemain yang akan melakoni laga lanjutan Liga Italia. Tak ada nama Ronaldo di daftar pemain jelang Juventus vs Lecce.

    Baca juga : Juventus Raup Untung Besar Sejak Ada Ronaldo

    Tak Ada Nama Ronaldo di Daftar Pemain Jelang Juventus Vs Lecce

    Pekan ke-9 Liga Italia, Lecce akan menjamu Juventus di Stadion Comunale Via del Mare Sabtu (26/10/2019) malam WIB. Dari daftar pemain yang akan bertandang ke Lecce, nama striker andalan Juventus ini tak ada.

    juventusronaldo

    Sang pelatih Maurizio Sarri memutuskan untuk mengistirahatkan pemain asal Portugal itu. Meski Ronaldo tak ada, Juventus masih punya Dybala, Pjanic dan Higuain yang bisa menggantikan posisi dan tugas dari CR7.

    Sebagai gantinya, Sarri membawa Mattia De Sciglio dan Danilo kembali masuk ke skuat. Dua penyerang dari tim U-23, Marco Olivieri dan Han Kwang-song, juga dibawa ke Lecce.

    ronaldo dan sarri

    Saat konferensi pers jelang laga, Sarri mengatakan 

    “Saya sering bicara dengan Ronaldo. Bahkan dia kadang butuh istirahat. Kami akan lihat kapan, tergantung bagaimana yang dia rasakan.”

    Berikut daftar pemain yang akan dibawa Sarri ke Lecce : Szczesny, Pinsoglio, Buffon, De Sciglio, De Ligt, Alex Sandro, Danilo, Bonucci, Rugani, Demiral, Pjanic, Khedira, Matuidi, Emre Can, Rabiot, Bentancur, Dybala, Cuadrado, Higuain, Bernardeschi, Olivieri, Han.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini