Categories: Sepak Bola

Kualifikasi Piala Eropa 2020 : Spanyol Ditahan Imbang Swedia

RiderTua.com – Bola – Spanyol bertandang ke Friends Arena Stockholm untuk menghadapi laga melawan Swedia Rabu (16/10/2019) dinihari WIB. Hasilnya, Tim tuan rumah mampu bermain imbang melawan La Furia Roja. Kualifikasi Piala Eropa 2020 : Spanyol Ditahan Imbang Swedia.

Baca juga : Hasil Lengkap Klasemen Kualifikasi Piala Eropa 2020

Kualifikasi Piala Eropa 2020 : Spanyol Ditahan Imbang Swedia

Laga kualifikasi Piala Eropa 2020 antara Spanyol melawan Swedia berlangsung seru. Di babak pertama, Spanyol langsung tancap gas melakukan serangan.

Pada menit ke-7, Thaigo Alcantara melancarkan serangan berbahaya, dia mampu mengecoh dua pemain Swedia sehingga dia lolos dari kawalan hingga sampai ke kotak pinalti. Namun serangan Alcantara masih belum membuahkan hasil karena dia kehilangan kontrol bola.

Di awal babak pertama Spanyol memang terus melakukan serangan demi serangan berbahaya. Namun sayang serangan itu belum membuahkan satu gol pun.

Tim tuan rumah yang sempat tertekan kemudian bangkit melakukan serangan balik. Pada menit ke-32 Swedia mendapat peluang emas namun lagi-lagi masih belum bisa menggetarkan gawang De Gea. Hasil imbang tanpa gol bertahan hingga turun minum.

Baru lima menit selepas jeda, Swedia berhasil mencetak gol lewat sundulan kepala Marcus Berg. Ketinggalan satu gol membuat Spanyol berambisi untuk mencetak gol balasan. Gempuran ke pertahanan Swedia pun dilancarkan. 

Namun pada menit ke-62, kiper Spanyol De Gea harus meninggalkan lapangan karena cedera. De Gea pun digantikan oleh Kepa Arrizabalaga. Usaha mati-matian Spanyol pun membuahkan hasil. Jelang laga usai, Rodrigo berhasil mencetak gol balasan. Skor imbang 1-1 ini bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil ini Spanyol memastikan diri lolos ke putaran final. Spanyol kokoh berada di puncak klasemen grup F dengan mengantongi 20 poin. Sementara Swedia berada di urutan kedua dengan 15 poin. Ada dua laga lagi di grup ini, dimana laga ini menjadi penentu nasib Swedia selanjutnya.

This post was last modified on 16 Oktober 2019 05:34

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Antrian Pesanan Toyota Vellfire Kini Mencapai Enam Bulan!

RiderTua.com - Toyota Alphard dan Vellfire di Indonesia kini mendapatkan model generasi terbarunya setelah sekian lama. Kedua mobil MPV mewah…

5 Mei 2024

Status Quo Kontrak Pembalap MotoGP : Ducati Panas..!

RiderTua.com - Sudah ada beberapa perubahan di bursa transfer fase awal MotoGP musim 2024. Saat ini 16 dari 22 pembalap…

5 Mei 2024

Skutik Italia yang Klasik, Lambretta Resmi Rilis G350 Series II

RiderTua.com - Lambretta, merupakan pabrikan motor asal Italia yang punya desain skutik klasik legendaris. Baru-baru ini mereka telah meluncurkan skutik…

5 Mei 2024

Davide Brivio Ingin Membawa Trackhouse Aprilia Seperti Suzuki

RiderTua.com - Davide Brivio, Manajer tim Trackhouse itu bertujuan untuk mempertemukan mantan pembalap Suzuki Joan Mir dan Alex Rins dalam…

5 Mei 2024

Gresini Mengalami Momen Emas Sejak Marquez Tiba

RiderTua.com - Carlo Merlini, manajer tim Gresini, antusias usai podium diraih Marc Marquez di Jerez. Kemenangan keenam tim satelit di…

5 Mei 2024

KTM Menemukan Sesuatu yang Menarik di Tes Jerez

RiderTua.com - Francesco Guidotti, manajer tim KTM, menyampaikan pendapatnaya setelah tes terakhir, apakah kita akan melihat motor KTM RC16 yang…

5 Mei 2024