Categories: MotoGP

Marquez : Nakagami Pantas Memakai Motor Tim Resmi, Honda Butuh Pebalap Jepang ! Lorenzo ?

RiderTua MotoGP – Pebalap LCR Honda Takaaki Nakagami musim ini menyelesaikan enam balapan dalam posisi 10 besar. Hanya di Le Mans pebalap Jepang itu tidak berhasil finis. Namun di seri Mugello mendekati podium dengan berada di tempat ke-5. Pencapaian ini merupakan peningkatan  jika dibandingkan musim lalu di tempat ke-6 pada GP Valencia tahun 2018. Nakagami pantas memakai motor tim resmi Honda, lebih baik dari Lorenzo?

Peringkat 8 Dunia

Tahun ini kontrak Nakagami akan berakhir pada penghujung musim balap 2019 dan kemungkinan besar masih akan diperbarui. Walau belum 100% pasti, tapi dia memiliki peluang bagus. Prestasinya pasti tidak akan membuat kecewa tim. Di seri Mugello Nakagami berujar,

“Balapan Mugello adalah rumah Grand Prix untuk tim (LCR). Tentu, ini berarti bahwa pebalap merasakan tekanan ekstra tertentu, tetapi juga motivasi. Kami memiliki akhir pekan yang sangat dalam, jadi saya sangat senang dengan perlombaan ini,” kata Nakagami

Di seri Catalunya dia berada di posisi kedelapan sama dengan peringkatnya saat ini dalam klasemen sementara rider. Bahkan dia lebih baik dari Cal Crutchlow  yang memakai motor tim pabrikan. Nakagami lebih tinggi 6 poin dibandingkan rekan setimnya Cal Crutchlow (peringkat kesepuluh) dan juga pebalap tim resmi pendatang baru Jorge Lorenzo.

Fakta bahwa Nakagami pantas memakai Honda RC213V 2019 kedepan. Dengan motor pabrikan (prototipe 2019) saat tes Catalunya terbukti dia melesat cepat. Pebalap berusia 27 tahun itu tidak terkejut dengan peningkatan kinerjanya. Karena di tahun kedua dia memang menetapkan harus terus-menerus berada di posisi 10 besar. Walau Nakagami memakai motor lebih tua ( RC213V 2018) tetapi dia justru merasa jauh lebih nyaman.

Nakagami Pantas Memakai Motor Tim Resmi Honda

Pebalap tim Repsol Marc Marquez memuji kemajuan Nakagami. “Dia jauh lebih baik dan pasti siap untuk memakai motor tim resmi. Ini juga keinginan Honda. Sebagai produsen Jepang mereka menginginkan pebalap Jepang”. Dengan memakai motor lama saja sudah cepat apakah Nakagami akan mengalahkan Crutchlow bahkan Lorenzo..?

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024

Marc Marquez : Ternyata Aku Masih Cukup Cepat!

RiderTua.com - Bagaimana jika Marc Marquez tetap melanjutkan dengan Honda?.. 'Saya bisa patah semangat ' katanya... Marc Marquez dipindahkan dari…

26 April 2024

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024