Categories: Otomotif

Deretan Mobil Mewah yang Ludes Terjual Sebelum Dirilis Resmi

RiderTua Mobil – Biasanya jika ada produsen mobil yang mengumumkan mobil baru, calon konsumen pasti sudah antri ingin membelinya. Namun kebanyakan produsen tidak membuka inden terlebih dahulu sebelum dirilis resmi. Tapi ada juga yang melakukan inden sebelum debut perdana, bahkan sudah sold out saat resmi diluncurkan. Deretan mobil mewah yang ludes terjual sebelum dirilis resmi.

Baca juga: Melihat Prediksi Pasar Mobil Mewah di Indonesia
(Foto: autoblog.com) aston-martin-valkyrie-amr-pro

Deretan Mobil Mewah yang Ludes Terjual Sebelum Dirilis Resmi

Kebanyakan mobil yang sudah habis terjual sebelum debut yaitu berjenis supercar atau hypercar. Kelihatannya memang tidak biasa, mengingat mobil tersebut laris manis sebelum melakukan debut perdananya. Unit tersebut biasa dijual dalam jumlah yang terbatas sehingga hal ini memacu para miliarder dunia untuk lebih getol memesan mobil super langka yang keren.

Seperti yang terjadi pada hypercar Bugatti Chiron Divo. Mobil yang ditujukan sebagai tribut untuk sang pembalap legendaris Albert Divo ini hanya dijual 40 unit saja. Ternyata kini mobil seharga 5,8 juta dolar AS ini tersebut sudah habis terjual.

Lalu ada Porsche 911 R yang dijual 991 unit dan juga habis terjual. Mobil ini tersedia dalam jumlah paling banyak, entah memang merupakan edisi spesial atau tidak. McLaren Speedtail juga ludes terjual, dengan 106 unit saja yang tersedia untuk tahun 2016 silam.

Begitupun dengan LaFerrari Aperta yang dijual 210 unit seharga 2,2 juta dolar AS dan sudah habis terjual. 40 unit Lamborghini Centenario juga habis diserbu pembeli, karena merupakan edisi spesial ulang tahun ke-100 Ferrucio Lamborghini. Kemudian ada ‘Si Cantik dari Bulan’ Aston Martin Valkyrie, yang dikabarkan sudah habis terjual walau direncanakan akan diluncurkan tahun depan.

Selain mobil yang disebutkan tadi, masih ada mobil lainnya yang laris manis sebelum debut resminya. Yaitu Mercedes-AMG One (275 unit), McLaren Senna (500 unit), Ford GT, dan TVR Griffith (500 unit).

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024