Categories: Otomotif

Penyebab Kia Tak Ikut Mejeng di GIIAS 2018

RiderTua mobil – Waktu penyelenggaraan GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2018 sudah semakin dekat. Para produsen otomotif sibuk menyiapkan model baru untuk ditampilkan dan dikenalkan kepada masyarakat luas. Namun ada juga yang memilih untuk tidak ikut pameran, salah satunya Kia. Penyebab Kia tak ikut mejeng di GIIAS 2018.

Baca juga: Kia Picanto Terbaru Sudah Ada, Kenapa Tidak Dibawa ke Indonesia?

Model Baru Belum Ada?

Ini bisa dikatakan di luar dugaan. Karena di GIIAS 2017 lalu produsen mobil asal Korea Selatan ini ikut pameran. Namun mereka hanya memajang model lama saja. Tak ada model baru ataupun facelift yang bisa dipamerkan.

Kia Indonesia masih belum memastikan model mana yang bisa ditunjukkan ke konsumen. Meski sebenarnya baru-baru ini Kia meluncurkan varian baru untuk Grand Sedona, yaitu mesin diesel. Namun Kia Indonesia menganggap kalau itu hanya sekedar menambah variannya saja. Bukan sebagai facelift walau ada banyak ubahan pada Grand Sedona Diesel.

Lalu keputusan untuk tidak ikut ambil bagian di GIIAS tahun ini dari pihak manajemen Kia sendiri. Namun bukan berarti Kia akan menutup informasi produknya dari masyarakat. Kia Indonesia lebih sering terlihat melakukan pameran sendiri di pusat-pusat perbelanjaan.

Nyatanya ada banyak faktor kenapa Kia tidak ikut pameran GIIAS 2018. Salah satu kemungkinan yaitu keluarnya Kia dari keanggotaan Gaikindo karena tidak memberi data penjualan bulan April-Juni. Entah apakah itu bersifat sementara atau tidak, karena Kia memastikan untuk kembali setor data penjualan lagi.

This post was last modified on 22 Juli 2018 06:21

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024