Categories: Otomotif

BMW Kenalkan i8 dan i3 Starlight Edition, Berkelir Cat Emas Asli

RiderTua mobil – Dengan semakin banyaknya kendaraan listrik membuat persaingan semakin ketat di dunia otomotif global. Produsen tenar seperti Tesla, Mercedes, dan lainnya saling unjuk gigi menunjukkan ketahanan sekaligus kemewahannya produknya. Namun apa yang dilakukan oleh BMW ini bisa membuat semua orang geleng-geleng kepala. BMW kenalkan i8 dan i3 Starlight Edition, berkelir cat emas asli.

Baca juga: Marc Marquez Menolak Mobil BMW Seharga 1,3 Milyar ?

Pakai Cat dari Emas Asli

Produsen mobil sport mewah asal Jerman ini merilis edisi spesial untuk mobil listrik i8 dan i3. Dikenal dengan Starlight Edition, kedua mobil ini menggunakan cat warna emas. Tapi bukan cat emas sembarangan ya, karena BMW menggunakan cat emas asli 24 karat!

Lalu bagaimana bisa emas dijadikan cat mobil listrik ini? Emas tersebut diolah menjadi debu oleh Liebscher Blattgold GmbH, kemudian penyelesaian gradien mobil dikerjakan oleh pelukis Miroslav Spicak, desainer Zoltan Matuska, dan perusahaan cat lokal Toplac. Sepertinya pengerjaannya tidak main-main oleh BMW dan mitranya tersebut.

Baik i3 Hatchback dan i8 Sport mengandung ratusan ribu tetes emas pada empat lapis catnya. Cat di bagian belakang dibuat memudar menjadi warna hitam untuk memberi kesan langit berbintang. Biar senada dengan nama edisi spesialnya, Starlight. Tak hanya diaplikasikan pada bodi mobil, kelir emas masih bisa ditemukan pada ventilasi, center panel, steering wheel hubs, dan door sill.

Tapi jangan harap kalau mobil ini akan diproduksi massal. Mobil i8 dan i3 Starlight Edition ini akan dilelang oleh BMW untuk kepentingan amal. Kemudian uang hasil pelelangan tersebut akan diberikan kepada VIZE 93 Prize, penghargaan bagi para peneliti ilmiah inovatid di Dagmar dan Vaclav Havel Foundation. Kedua model ini akan melakukan debutnya di Karlovy Vary International Film Festival.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024