RiderTua Mobil – Ada rencana besar yang dibuat Datsun untuk mobil murah ramah lingkungan andalannya. Datsun akan menghadirkan varian CVT untuk Datsun Go. Datsun Go CVT tercyduk saat uji coba di tol oleh seorang warga net.
Baca juga: Datsun Cross Fitur, Harga Dan Pilihan Warna
Pakai CVT Harga LebihMahal ?
Sosok putih terlihat berkelebat di jalan tol. Rasa penasaran yang tinggi akan sekelebatan sosok putih menyeruak membangkitkan adrenalin. Sempat sedikit mengejar bayangan putih tersebut, namun akhirnya muncullah sosok putih yang bikin baper itu.
Ternyata eh ternyata, sosok putih itu adalah Datsun Go. Mobil LCGC yang menjadi pioner di kelas 1.200cc itu masih menggunakan plat putih. Namun jika dicermati lebih lanjut, ada yang berbeda dari mobil satu ini. Ini dia yang bikin beda. Ada emblem tulisan CVT di bagian belakang.
Datsun kan hanya menghadirkan transmisi CVT untuk Cross. Kok ini pada Go sih ? Yup, Datsun memang akan menghadirkan transmisi CVT untuk Go. Kenapa ?Datsun memandang jika khusus untuk konsumen di Indonesia transmisi yang paling diminati adalah CVT. Pihak Datsun hanya ingin memenuhi keinginan dari pasar Indonesia.
Nobuyuki Kawai selaku Chief Engineer Datsun Business Unit Nissan Motor Co Ltd mengatakan
“Sejujurnya konsumen India dan Indonesia adalah konsumen sistem dua pedal. Jadi saya pikir mereka akan menikmati kehalusan mengemudi di Indonesia dengan A/T atau CVT”