Categories: Otomotif

Merek-Merek Yang Panen Raya Saat Pameran Bangkok International Motor Show 2018

RiderTua.com – Pameran otomotif terbesar di negeri Gajah Putih Thailand, Bangkok International Motor Show 2018 baru saja kelar. Sukses itu kata yang tepat. Merek-merek yang panen raya saat pameran Bangkok International Motor Show 2018.

Baca juga: Intip Persiapan Gelaran Pameran Otomotif IIMS 2018

Sukses Digelar

Pameran otomotif yang digelar 28 Maret-8 April 2018 ini menorehkan prestasi yang luar biasa. Dalam pameran ini rekor dalam membukukan SPK (surat pemesanan kendaraan) terbanyak pecah sudah. Sebanyak 36.587 unit SPK berhasil dibukukan. Ini adalah yang terbanyak selama kurun waktu 6 tahun. Dan perolehan ini naik 18 persen dibanding tahun 2017 lalu.

Namun jika dilihat dari jumlah pengunjung, pameran kali ini hanya dikunjungi 1,62 juta orang. Mengalami penurunan jumlah pengunjung dibanding tahun 2017 lalu yang tercatat 1,65 juta orang.

Merek Terlaris

Menurut pihak penyelegara yaitu GPI (Grand Prix International Plc), ada 5 produsen yang panen raya saat pameran ini berlangsung. Mereka mencatatkan SPK mencapai ribuan unit selama 12 hari pameran berlangsung. Mereka adalah :

  1. Toyota : 5.689 unit
  2. Honda : 5.133 unit
  3. Mazda : 5.021 unit
  4. Isuzu : 3.920 unit
  5. Mercedes Benz : 2.297 unit

Dan kendaraan berteknologi Battery Electric Vehicle (BEV) membukukan SPK sebanyak 354 unit. Kendaraan yang berteknologi kekinian ternyata juga diminati masyarakat Thailand. Dan konsumen bisa menerima kendaraan ini di awal tahun 2019 mendatang.

Tanggapan GPI

Jaturont Komolmis selaku Chief Operating Officer GPI mengatakan

“Semua distributor mobil  menawarkan kampanye penjualan yang menarik dan kredit unttuk pembeli mobil. Hal tersebut menciptakan pasar yang sangat kompetitif di pameran otomotif”

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024