Categories: MotoGP

Yang Hebat Hafizh Syahrin atau Yamaha M1 ?

RiderTua MotoGP – Rider kebanggaan negeri Jiran ini sudah memulai debutnya di kelas para raja MotoGP 2018. Sebagai Jiran atau tetangga patut bangga juga dong, sekaligus memotivasi agar dari negara kita juga segera berbenah ikuti jejaknya. Seri perdana cukup bagus buat seorang rider Asia dengan sumbangkan 2 poin buat tim. Namun seri Qatar yang hebat Hafizh Syahrin atau Yamaha M1 ?

Melihat pencapaian ini bisa jadi dia adalah pembalap dengan bakat bagus dan tidak memalukan bersaing dengan bangsa Eropa (Italia dan Spanyol) yang mendominasi barisan rider kuat MotoGP. Memang untuk melompat ke kelas tertinggi butuh dukungan maksimal terutama dana. OK.. sesuai judul diatas apakah memang seorang Hafizh memang punya bakat alami untuk memahami karakter motor baru. Ingat dia ibarat pembalap dadakan karena sakit yang diderita Jonas Folger. Yang jelas memang jika dibandingkan pembalap Indonesia belum ada yang setangguh dia. Paling tidak untuk saat ini. Dan berikut akan kita lihat perbandingan dia dengan para seniornya di pencapaian awal saat berpacu di trek.

Yamaha motor Friendly

Sudah menjadi rahasia umum bahwa Yamaha adalah motor yang ramah dengan pembalapnya. Bahkan sekelas rider baru tidak terlalu galak namun kecepatannya konsisten. Tidak meledak-ledak sesuai dengan karakter engine dan temuan Teknologi Crossplane Crankshaft yang membuat motor melesat dengan lembut namun bertenaga. Bahkan akibat dominasinya beberapa insinyur tim lawan berusaha mengawinkan kelebihan ini dengan mesin beringas mereka.
Dari data yang diperoleh dari motogp.com didapatkan fakta sebagai berikut:

  • Pembalap debutan terbaik Tech3 Yamaha berhasil finish 5 besar adalah : Ben Spies, Andrea Dovizioso dan Johann Zarco
  • Hampir 50% pembalap debutan Tech3 Finish 10 besar di awal seri.
  • Pembalap Asia yang pernah turun di tim Satelit itu adalah : Shinya Nakano, Norifumi Abe, Makoto Tamada dan Hafizh Syahrin

Jadi secara rekor Hafizh masih belum bisa mengalahkan seniornya baik dari Eropa maupun Asia. Namun tetap jempol buat dia… Selamat menyusuri ketatnya persaingan Rookie MotoGP 2018 .. Good Luck !

Namun pesan saja buat calon rider dari Indonesia… harus bisa ngewes ngomong bahasa bule ya.. Simak videonya kalau gak percaya

Hasil perolehan angka Rookie MotoGP 2018

  • Morbidelli (EG 0,0 Marc VDS) =4 poin
  • Hafizh Syahrin (Monster Yamaha Tech 3) = 2 poin
  • Thomas Luthi (EG 0,0 Marc VDS) = 0
  • Takaaki Nakagami (LCR Honda) = 0
  • Xavier Simeon (Reale Avintia Racing)= 0

 

This post was last modified on 20 Maret 2018 12:51

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024