Categories: Otomotif

Toyota Yaris Facelift Siap Meluncur Bulan Ini

Tahun baru banyak pabrikan mobil yang sudah mengeluarkan jagoan baru sebagai pembuka tahun. Kali ini raksasa otomotif Jepang yaitu Toyota kabarnya bakal meluncurkan Yaris terbarunya. Toyota Yaris Facelift siap meluncur bulan ini apakah betul ?

Baca juga: Toyota Yaris 1.200 CC Hadir di Thailand

Toyota Masih Merahasiakan

Seperti dilansir dari OtomotifKompas.com, saat dikonfirmasi pihak Toyota yang diwakili Fransiscus Soerjopranoto selaku Executive GM PT. Toyota Astra Motor mengatakan “Mau dijawab bagaimana ?” Saat ditanya kapan Yaris Facelift bakal resmi diluncurkan.

Menurut ‘sang sumber’, Yaris facelift ini sudah mulai diproduksi awal bulan Januari 2018 lalu. Dan akan diluncurkan akhir bulan Februari ini. Tapi hingga kini pihak Toyota  masih merahasiakan kapan Yaris facelift bakal diluncurkan. Jika ‘iya’ Yaris jadi muncul bulan ini maka inilah produk pertama Toyota yang meluncur di tahun 2018 ini.

Yaris terbaru versi facelift Indonesia ini modelnya akan sama plek dengan Yaris yang diluncurkan di Tailand. Namun, Yaris yang akan dijual di Indonesia spesifikasi mesinnya beda dengan Thailand.

Yaris Thailand menggunakan mesin berkode 3NR-FE, 1.2L, Eco Car, DOHC, Dual VVT-i. Dimana mesin ini menghasilkan tenaga hingga 86 Tk/6.000 rpm dan torsi maksimum 108 Nm/4.000 rpm. Dibekali fitur VSC (Vehicle Stability Control), EBD (Electronic Brake Distribition), ABS (Anti-Lock Brake System), TRC (Traction Control System), HAC (Hill-start Assist Control) serta 7 buah airbag.

Sedangkan mesin pada Yaris Indonesia kemungkinan masih menggunakan mesin yang sama yaitu 2NR-FE berkapasitas 1.500cc DOHC, Dual VVT-i. Apakah fitur yang didapat Yaris Indonesia bakalan sama dengan yang versi Thailand ? Kita tunggu ajah.

Harga Yaris Thailand dengan Indonesia juga terpaut jauh. Di Thailand, Yaris ini dibanderol antara 479 ribu-609 ribu Baht. Jika dirupiahkan sekitar Rp 192 juta-244 juta saja. Namun Yaris Indonesia (sebelum facelift) dibanderol sekitar Rp 232 juta- Rp 281 juta. Selisihnya sekitar Ro 40-an juta. Maklum kapasitas mesin beda Bro !

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, 14 pembalap yang lolos ke Q2.. Rider Moto3 'Alonso' terlihat…

26 April 2024