Categories: Otomotif

Jawara Mobil Terlaris dari Seluruh Dunia, Apa Saja Ya?

( Toyota Avanza mobil terlaris di Indonesia) Jawara Mobil Terlaris dari Seluruh Dunia, Apa Saja Ya?

Indonesia boleh mengakui keunggulan Toyota Avanza yang menjadi model terlaris selama beberapa tahun. Mobil MPV selalu menjadi andalan dan favorit masyarakat Indonesia, karena dapat muat banyak baik anggota keluarga ataupun barang bawaan dan harganya terjangkau lagi. Juga tak repot merawatnya. Avanza seperti tak mau tergoyahkan meski model baru mulai bermunculan. Lha, ini di Indonesia. Bagaimana dengan negara lain?

Jawara Mobil Terlaris dari Seluruh Dunia, Apa Saja Ya?

Ternyata Toyota menjadi model terlaris di beberapa negara di Asia. Selain Indonesia dengan Avanza-nya, mobil pick-up Hilux menjadi nomor satu di Amerika Tengah dan Selatan, Afrika, dan Timur Tengah.

(Ford f series mobil terlaris di amerika serikat) Jawara Mobil Terlaris dari Seluruh Dunia, Apa Saja Ya?

Kalo di Amerika Serikat lain lagi, Ford F-Series laris manis di Negeri Paman Sam ini. Di Eropa, Volkswagen Golf banyak diminati di sana termasuk Skoda dan Renault. Sedan Solaris juga memiliki banyak peminat di Negeri Beruang Merah, Rusia.

(VW golf mobil terlaris di Eropa) Jawara Mobil Terlaris dari Seluruh Dunia, Apa Saja Ya?

Di China, meskipun digempur merek dari luar negeri, pilihan masyarakat sepertinya masih tertuju pada produk lokalnya, yaitu MPV Wuling Hongguang. Model ini sudah mendarat di Indonesia sebagai Confero, Agustus lalu, dan selalu siap kapan saja untuk menggoyahkan tahta Avanza.

(wuling hongguang terlaris di China) Jawara Mobil Terlaris dari Seluruh Dunia, Apa Saja Ya?

Lalu, mengapa mobil terlaris di beberapa negara berbeda? Ini memang tergantung dari faktor geografis, kebutuhan, harga, budaya, dan lain-lain.

Di Indonesia, keadaan jalannya terkadang tak mulus, sehingga model yang akan datang ke Indonesia harus menyesuaikannya terlebih dahulu. Mobil yang selalu diinginkan yaitu mobil yang bisa muat banyak orang dan harganya murah. Budaya masyarakat Indonesia yang selalu suka bepergian beramai-ramai juga menjadi faktor pendukung. Itulah mengapa model MPV menjadi yang terlaris.

This post was last modified on 31 Oktober 2017 19:54

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Penjualan Mobil Hybrid Suzuki Catatkan Hasil yang Positif

RiderTua.com - Suzuki telah mencatatkan hasil penjualan mobil yang cukup bagus selama bulan Maret 2024 di Indonesia. Tercatat ada kenaikan…

27 April 2024

Toyota Hadirkan Dua Mobil Listrik Terbarunya!

RiderTua.com - Toyota kini memiliki sejumlah mobil listrik yang dijualnya di pasar global. Salah satunya bZ4X yang menjadi andalannya di…

27 April 2024

Toyota Alphard Kini Lebih Irit Bahan Bakar Dengan Teknologi Hybrid

RiderTua.com - Mobil hybrid Toyota di Indonesia kini cukup banyak modelnya dan dijual dalam harga yang bervariasi pula. Kebanyakan modelnya…

27 April 2024

Jorge Martin : Motor Tidak Ada Getaran!

RiderTua.com - Meski berada di posisi ke-5 dalam timesheet pada latihan hari Jumat di Jerez, Jorge Martin merasa dirinya jauh…

27 April 2024

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024