Categories: MotoGP

Jorge Lorenzo Siap Geber Desmo di Brno, Sudah Latihan Keras

Pembalap pabrikan Ducati Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo kembali akan bersaing di kelas para raja dan siap sambut seri Grand Prix Ceko di Brno. Setelah liburan musim panas sebulan akhirnya motor merah mereka kembali ke lintasan. Banyak yang penasaran dengan apa yang akan bisa dilakukan dua pembalap mereka paruh kedua musim ini. Ada empat pembalap dengan selisih 10 poin, yang artinya sangat ketat persaingan paruh kedua ini termasuk Dovizioso, dan Lorenzo, berada di posisi kesembilan dengan selisih 64 poin dari pimpinan klasemen Marc Marquez, namun masih yakin bisa membuat kemajuan, dan tidak terbebani, bahkan liburan kemarin justru dibuat santai oleh Jorge Lorenzo dan menikmati sedikit relaksasi, dan dia kembali fresh dan siap untuk membalap lagi,  “Kami tiba di pertengahan musim dan setelah beberapa hari berlibur setelah GP Jerman, saya memanfaatkan tiga minggu terakhir untuk berlatih dengan intensif. Dan bersiap untuk bagian terbaik dari kejuaraan. Brno adalah sirkuit dimana saya merasa sangat nyaman dan saya pikir saya bisa mendapatkan performa yang bagus dengan motor (GP17) saya. Di trek ini saya memiliki begitu banyak kenangan indah. Saya berharap bisa kembali bekerja dengan Tim saya untuk meningkatkan daya saing saya dalam sembilan balapan terakhir di kejuaraan dunia, dan saya yakin kami akan melangkah maju. “Pembalap Spanyol itu yakin dengan dimulainya seri brno sebagai awal kembali dia di kejuaraan tersebut, paruh kedua musim dia berharap lebih banyak kemajuan yang didapatkan. Jorge Lorenzo tahu dan yakin bahwa dengan Ducati bisa kompetitif seperti Dovizioso dan Petrucci walau awalnya mengalami beberapa kesulitan.

Sementara itu rekan setimnya Andrea Dovizioso pada sesi konferensi pers Brno di situs resmi Ducati mengenai seri Brno tersebut mengatakan semangatnya,  “Selama liburan musim panas saya menghabiskan satu bulan bersantai, dalam damai, dan sekarang saya siap untuk bagian kedua musim dan siap untuk balapan berikutnya di Republik Ceko Brno dimana merupakan trek terbaik dan paling sulit di Piala Dunia, tapi selalu sangat menarik. Dalam beberapa tahun terakhir saya belum terlalu cemerlang di Brno, tapi saya akan membawa pulang hasil bagus kali ini. ”

 

 

This post was last modified on 3 Agustus 2017 18:23

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Pecco Bagnaia : Di Jerez Masalah Getaran Hilang Tapi akan Dicoba di Barcelona yang Gripnya Kurang

RiderTua.com - Setelah kemenangan sensasionalnya di GP Spanyol, Pecco Bagnaia menjalani tes hari Senin dengan relatif tenang di Jerez. Rider Ducati…

1 Mei 2024

Miguel Oliveira : Cara Menyalip Marc Marquez Membahayakan Rider Lain

RiderTua.com - Setelah Jorge Martin (Pramac Ducati) crash, Miguel Oliveira sempat berada di posisi ke-6 pada race hari Minggu di Jerez.…

1 Mei 2024

Wuling Membuka Pemesanan Cloud EV di Indonesia!

RiderTua.com - Wuling telah menampilkan mobil listrik ketiganya di Indonesia, yaitu Cloud EV. Hanya saja tidak seperti Air EV dan…

1 Mei 2024

Chery Umumkan Recall Omoda E5… di Malaysia

RiderTua.com - Chery Omoda E5 (atau hanya dikenal sebagai Omoda E5) kini dijual di sejumlah negara di seluruh dunia, tak…

1 Mei 2024

Mitsubishi Mulai Daftarkan Xpander HEV di Indonesia?

RiderTua.com - Mitsubishi telah meluncurkan varian ramah lingkungan dari Xpander, baik model low MPV maupun low SUV di Thailand beberapa…

1 Mei 2024

Aleix Espargaro : Bereksperimen Menyesuaikan Posisi Tubuh di Atas Motor

RiderTua.com - Aleix Espargaro menjalani balapan yang mengecewakan di Jerez. Usai tes resmi hari Senin, rider Aprilia itu bercerita mengenai detail…

1 Mei 2024