Categories: MotoGP

Inilah Penyebab Valentino Rossi Lambat di Jerez

Valentino Rossi berangkat dari posisi ke-7 setelah dalam  kualifikasi tidak mampu mencatatkan waktu tercepatnya dan kembali berusaha menemukan set-up yang bagus pada sesi Warm-up sebelum race benar-benar dimulai dengan tujuan menemukan kecepatannya kembali, beberapa modifikasi dilakukan namun setelah balapan sesungguhnya Rossi hanya mampu menyelesaikan lomba di posisi ke-10 ada apa dengan motor Rossi ?
Catatan awal The Doctor muism ini memang terbilang lumayaan bagus dengan menduduki podium berturut-turut dalam tiga seri awal namun hal yang tak terduga terjadi di seri Eropa saat  kualifikasi Jerez hanya di posisi ketujuh, dalam balapan hanya berada di peringkat 10 dan ini bukan akhir pekan yang positif di Sirkuit Jerez yang cerah dimana tahun lalu Valentino Rossi bagus disini, walau ada sedikit harapan dengan tetap menjadi pemuncak klasemen unggul atas rekan setimnya (dua poin) dan saingan terberatnya Marquez dengan empat poin

“Ini adalah akhir pekan yang sangat sulit dan perlombaan yang sangat melelahkan bagi kami, semua gejala(masalah)itu tiba-tiba muncul, Kami berharap kami akan menjadi sangat dan lebih kompetitif, terutama saat melihat hasilnya di Jerez dalam beberapa tahun terakhir, tapi kami mengalami masalah dengan wheelspin (ban selip)sejak hari pertama, itu adalah masalah utama sepanjang akhir pekan.”

Valentino Rossi dan tim setelah kualifikasi mencoba perubahan setingan pada motor sesaat sebelum race di sesi Warm Up namun justru semakin memburuk dengan berada di posisi 10 tercepat dan ternyata itu juga merupakan hasil saat balapan,

“Kami mengubah balans motor pada saat  warm-up dan  mencoba lagi untuk balapan, karena setelah kualifikasi di tempat  ketujuh kami butuh tindakan… dan kami khawatir apakah ban belakang medium cukup memadai dan tahan lama dalam balapan… dan menurut kami tidak mungkin  untuk menggunakan ban type keras (hard)… Kami mencoba berbagai solusi untuk meminimalkan wheelspin, namun pada akhirnya justru lebih buruk lagi, karena itu saya juga kehilangan kepercayaan pada (daya cengkram) ban depan. Dalam balapan itu sangat buruk, saat pengereman , saat menikung bahkan kondisi saat race lebih buruk lagi dibandingkan dengan kondisi saat latihan … perubahan setup pada hari  Minggu adalah sebuah kesalahan “

Namun sepertinya masalah mendasar belum terpecahkan pada Yamaha M1 Rossi …

 

“Saya tidak dapat mengambil posisi terdepan karena penurunan daya cengkram ban, walau itu terjadi tidak dari awal, saya mendapatkan banyak spin roda saat kualifikasi dengan ban lunak , dan biasanya hal ini tidak terjadi setelah sepuluh putaran, sepertinya kita memiliki masalah mendasar, karena kita telah banyak berubah… Dari hari Jumat sampai hari Minggu kita jelas-jelas berada di posisi terdepan….Mengapa demikian, saya tidak bisa mengatakannya karena perlu mengecek datanya dulu “

Seri Le Mans tim Yamaha harus menemukan solusinya atau akan di overtake oleh Honda karena mereka semakin bagus di seri-seri mendatang.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marco Bezzecchi : Lebih Baik Didampingi Valentino Rossi Daripada Pacarnya

RiderTua.com - Marco Bezzecchi berujar bahwa adanya Valentino Rossi di pit lebih baik dibandingkan pacarnya.. Seperti beberapa pembalap yang membawa…

29 April 2024

Hasil Race MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race MotoGP Spanyol 2024 — Rider Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil memenangkan balapan MotoGP…

28 April 2024

Hasil Race Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race Moto2 Spanyol 2024 — Fermin Aldeguer akhirnya merebut kemenangannya di balapan Moto2 Spanyol…

28 April 2024

Franco Morbidelli : Kondisi Lintasannya Sangat Buruk

RiderTua.com - Akhir pekan yang cukup positif bagi Franco Morbidelli. Usai menjalani kualifikasi yang bagus di Jerez, rider Pramac Ducati itu…

28 April 2024

Marc Marquez : Seruduk Joan Mir? Itu Kesalahan Saya!

RiderTua.com - Kualifikasi MotoGP di Jerez seharusnya menjadi pertanda baik bagi Marc Marquez, dimana rider Gresini Ducati itu meraih pole position-nya…

28 April 2024

Hasil Race Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race Moto3 Spanyol 2024 — Race Moto3 Spanyol berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu, 28…

28 April 2024