Home Sepeda Motor Inilah Sepeda Motor Honda Produksi Massal Pertama

    Inilah Sepeda Motor Honda Produksi Massal Pertama

    Inilah Sepeda Motor Honda Produksi Massal Pertama

    Inilah Sepeda Motor Honda Produksi Massal Pertama

    RiderTua Motor – Inilah Sepeda Motor Honda Produksi Massal Pertama. Mungkin inilah gambaran yang paling tepat untuk sebuah “Sepeda Motor” yaitu Sepeda dan Motor. Dan ternyata model pertama kali sepeda motor Honda adalah seperti yang terlihat pada gambar diatas. Sebuah sepeda kayuh dengan mesin 2 tak.Ā 

    Honda Type-A

    Untuk mudahnya mereka menyebutĀ  Honda tipe A. Sistem pemasukan (intake system) melekat dengan rotary disk valve berada disamping crankcase, bukan katup piston biasa, sehingga karburator juga melekat pada crankcase sebagai ganti sisi silinder, yang merupakan terobosan baru saat itu.

    Pemandangan pabrikasi mesin tipe A di Pabrik Noguchi (1948)
    Pemandangan pabrikasi mesin tipe A di Pabrik Noguchi (1948)

    Pada bulan November 1947, produksi Honda tipe A dimulai dan langsung segera dirilis. Yang masih terus dalam perubahan desain adalah bentuk tangki dimana modelnya mengalami beberapa revisi. Tangki bahan bakar pertama dibuat dengan apa yang mereka sebut “tea ceremony”Ā atau upacara minum teh. Namun dalam “mesin” tipe A itu berubah menjadi tangki bentuk teardrop berbahan dari aluminium yang di cor. Pembuatnya mendapatkan ide dari Enzo light alloy dariĀ Hamamatsu (sekarang, Enkei) dan memesan tangki untuk tipe A di sana. Walau mesin kecil namun Honda tetap berpegang pada keindahan desain, bentuk yang keren merupakan alasan besar memperhatikan detail tangki.
    Pada bulan Februari 1948, pabrik perakitan mesin baru didirikan di Kota Noguchi. Di sini, jalur konveyor pertama Honda muncul karena ide Honda.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    Tangki Bensin Bersejarah Honda

    Tangki Aluminium Honda

    Saat ini, tangki bahan bakar aluminium dari mesin pendukung sepeda pertama Honda Tipe -A disimpan di aula koleksi Honda (Honda collection hall). Terbuat dari sand mold yaitu prosesĀ pengecoran logam yangĀ ditandai dengan menggunakanĀ pasir sebagai bahanĀ cetakan (atas) dan bawah dua bagian pengecoran. Untuk menghindari kebocoran maka tangki itu mengalami undercoat.

     

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini