Home MotoGP Jack Miller dan Pecco Bagnaia Dapat ‘Vitamin’ Tambahan Jelang GP Mugello

    Jack Miller dan Pecco Bagnaia Dapat ‘Vitamin’ Tambahan Jelang GP Mugello

    RiderTua.com – Jack Miller dan Pecco Bagnaia dapat ‘vitamin’ tambahan jelang GP Mugello… Balapan seri ke-6 MotoGP musim 2021 di Mugello sangat dinantikan Ducati dan Pecco Bagnaia. Dimana ini merupakan balapan kandang mereka, setelah ajang balap disini dibatalkan tahun lalu. Bagi Pecco, ini juga merupakan balapan kandang pertama dalam balutan warna tim pabrikan Ducati. Pada balapan akhir pekan lalu di Le Mans, Pecco mampu melesat dari start ke-16 dan finis ke-4. Namun sayang pembalap pabrikan Ducati itu harus turun tahta dari puncak klasemen dan terpaut hanya 1 poin dari Fabio Quartararo yang kini menjadi pemimpin Kejuaraan Dunia. Sementara Jack Miller menatap GP Italia dengan penuh optimis mengingat rider asal Australia itu telah membukukan 2 kemenangan berturut-turut di Jerez dan Le Mans.

    Jack Miller dan Pecco Bagnaia Dapat ‘Vitamin’ Tambahan Jelang GP Mugello

    “Ini pertama kalinya saya balapan dengan warna resmi tim. Perasaan saya sama seperti di balapan sebelumnya, selalu luar biasa. Sirkuit Mugello sangat cocok dengan spesifikasi teknis kami. Saya bertekad dan yakin bahwa kami dapat menyuguhkan balapan yang bagus,” ujar Pecco sumringah.Francesco Bagnaia Jack Miller

    Sementara itu rekan setimnya Jack Miller datang ke Tuscany dengan dada besar usai merengkuh dua kemenangan berturut-turut. Setelah melakoni awal musim yang mengecewakan, pembalap berusia 26 tahun itu membuat penampilan yang impresif. Atas performa juosnya ini, dia pun diganjar perpanjangan kontrak oleh Ducati.

    Tapi Miller tidak mau hanya berpijak pada itu, dia berharap bisa kembali tampil all out di Mugello akhir pekan ini, Dia berkata, “Kami kembali setelah hampir 2 tahun, saya sangat senang. GP Italia adalah balapan kandang tim kami, dan trek ini selalu menjadi sesuatu yang istimewa. Tapi balapan kali ini sama sekali berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya, karena tidak ada penggemar di tribun.”

    “Tapi saya yakin semua Ducatisti akan mendukung kami dari rumah masing-masing. Setelah memenangkan dua balapan terakhir, saya sangat termotivasi. Saya ingin menjaga momentum ini. Saya tidak sabar untuk kembali ke jalur yang benar akhir pekan ini,” imbuh Miller antusias.

    Pada penampilan terakhir Ducati 2 tahun lalu (2019), Danilo Petrucci berhasil memenangkan balapan dan Andrea Dovizioso menjadi pemenang ke-3. Dan di tahun 2020, tidak diselenggarakan balapan di sini karena krisis kesehatan. Hal ini membuktikan bahwa Ducati sangat mendominasi di balapan kandangnya, dimana Dovizioso juga berhasil menang pada 2017 dan Jorge Lorenzo juga menang disini pada 2018. Salah satu alasannya adalah, panjang lintasan start-finish yang mencapai lebih dari 1 kilometer sangat cocok dengan Desmosedici.

    Rekor yang mampu ditorehkan Ducati di Mugello ini bisa menjadi ‘vitamin’ tambahan bagi Pecco dan Miller, untuk menyajikan balapan yang luar biasa bagi pabrikan dari Borgo Panigale itu.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini