Home Otomotif Kia Umumkan Recall Seltos dan Soul di AS!

    Kia Umumkan Recall Seltos dan Soul di AS!

    (Guide Auto)

    RiderTua.com – Tak biasanya Kia mengumumkan recall terhadap mobilnya. Tapi yang ini berbeda dari biasanya, karena melibatkan dua model yang terbilang masih baru diproduksi dan dijual di pasar. Kia menarik hingga lebih dari 100 ribu unit Seltos dan Soul di Amerika Serikat. Masalahnya disebut terkait dengan salah satu komponen pada mesinnya.

    Baca juga: Kia Sonet 7, Dimensinya Nggak Berubah?

    Kia Menarik 100 Ribu Unit Seltos-Soul di Amerika Serikat

    Seltos memang masih tergolong baru di pasar karena sudah dijual sekitar lebih dari dua tahun lamanya. India menjadi negara pertama yang mendapatkan mobil SUV mungil ini, disusul Indonesia pada awal tahun 2020 lalu. Entah mengapa Kia baru mendatangkannya di Amerika Utara pada tahun ini.

    Namun baru saja dijual, ternyata Kia menemukan masalah yang cukup serius pada komponen mesin Seltos dan Soul terbaru. Bagian cincin piston pada mesin empat silinder kedua model ini diduga cacat produksi, sehingga komponen gampang rusak jika terkena panas terus menerus. Akibatnya cincin atau ring dapat menggores lubang silinder dan konsumsi oli menjadi boros.

    kia seltos otosia optimized
    (Otosia)

    Berdampak ke Negara Lain?

    Tentu ini bisa membahayakan jika dibiarkan begitu saja, karena jika oli bocor sampai ke knalpot, maka berpotensi menimbulkan kebakaran. Masalah tersebut bisa dideteksi dengan mudah tanpa perlu membuka kap mesin mobil. Dari lampu indikator peringatan oli yang menyala pada panel instrumen sampai suara aneh yang dikeluarkan dari mesinnya. Sejauh ini belum ada insiden kebakaran mobil yang disebabkan oleh masalah tersebut.

    Meskipun begitu, Kia tetap bertanggung jawab atas masalah tersebut dan segera mengatasinya dengan cepat. Kampanye recall ini akan dimulai pada tanggal 4 Juni mendatang di Amerika Serikat. Penarikan ini melibatkan 147.249 unit, serta unit Seltos produksi tahun 2021 dan Soul 2020-2021.

    Karena melibatkan Seltos, banyak yang khawatir kalau recall ini bisa meluas sampai ke negara lainnya, termasuk Indonesia. Tapi nampaknya penarikan tersebut hanya berlaku di AS saja, meskipun Kia harus memastikan apakah Seltos yang dijual di negara lain memiliki masalah serupa.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini