Categories: MotoGP

Brad Binder : Lebih Memilih Sprint Karena Saya Lebih Menikmati Saat Gas Pol Hingga Limit

RiderTua.com – Dengan 2 kemenangan dalam sprint race di Las Termas dan Jerez serta total poin keseluruhan terbaik ke-3 dalam balapan jarak pendek, Brad Binder menjadi salah satu pemenang format baru pada tahun 2023. Ini bukan satu-satunya alasan, mengapa pembalap Red Bull KTM itu tidak banyak mengeluh ketika 44 start dijadwalkan untuk MotoGP pada tahun 2024 dalam kalender balap terpanjang dalam sejarah.

Mana yang lebih Binder suka, sprint atau balapan utama? Apakah pendekatannya berbeda? “Aneh, karena tahun lalu saya sering merasa sprint race lebih menuntut fisik. Karena di balapan utama harus memperhatikan keausan ban dan hal-hal lainnya, namun di sprint harus dalam mode menyerang sejak lap pertama. Rasanya seperti sesi kualifikasi 10 atau 12 lap. Dan sejujurnya, saya lebih memilih sprint karena saya lebih menikmati saat gas pol hingga limit ketimbang mencoba mencapai akhir dengan menggunakan ban,” jawab pembalap asal Afrika Selatan itu.

Brad Binder : Lebih Memilih Sprint Karena Saya Lebih Menikmati Saat Gas Pol Hingga Limit

Brad Binder – Jorge Martin

Apakah 44 balapan dalam satu musim terlalu banyak? “Ada banyak. Namun sikapku berbeda dengan pembalap lain, karena saya tidak bisa pulang ke rumah setiap minggu. Pada dasarnya saya berada di Eropa mulai dari Januari hingga Desember. Bagiku, ini semua tentang balapan, tampil baik, dan melakukan pekerjaanku. Saya menikmati balapan. Hanya itu yang ingin saya lakukan,” ujar Brad Binder.

Jadi Brad tidak akan mengurangi jumlah balapan yang terus bertambah? “Maksudku… Tentu saja ini sudah banyak. Dalam beberapa minggu berturut-turut kami terus bepergian. Dengan dua balapan setiap akhir pekan, setiap pembalap melakukan upaya besar dan menanaggung banyak risiko. Ya, memang itu sangat merugikan, tapi pada akhirnya itulah yang saya nikmati,” ungkap rekan setim Jack Miller itu.

Bagaimana feeling Binder tentang format balapan akhir pekan? Sepertinya dia semakin punya sedikit waktu untuk sekadar menjadi pembalap, dan malah semakin banyak komitmen untuk promosi dan hal-hal semacam itu.

Peringkat 4 dalam klasemen itu menjawab, “Ya, itu pasti terjadi, terutama musim lalu. Kita tidak mendapatkan waktu sebanyak yang kita inginkan. Apalagi saat ini jadwalnya sangat padat karena kami sudah balapan pada Sabtu sore dan kualifikasi dilakukan pada Sabtu pagi. Kami juga menghabiskan banyak waktu untuk keterlibatan media.”

Dalam beberapa bulan terakhir, dilakukan diskusi untuk membentuk semacam serikat pembalap. Apakah persatuan seperti itu diperlukan? Dan jika ya, untuk apa? “Menurutku ini adalah hal yang baik untuk masa depan. Ada baiknya semua pembalap berkumpul dan membicarakan masalah yang mungkin muncul. Ketika semua pembalap sepakat mengenai suatu hal, ada baiknya jika kita berbicara dengan satu suara yang dapat memajukan kita,” pungkas Brad Binder.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

GWM Ora Belum Siap Diproduksi Lokal?

RiderTua.com - GWM Ora seharusnya sudah dapat menjual mobil listriknya di Indonesia ketika pertama kali diperkenalkan beberapa bulan lalu. Namun…

9 Mei 2024

Haval Jolion akan Dirakit di Indonesia?

RiderTua.com - Haval menjadi satu dari tiga merek yang dibawa oleh Great Wall Motor (GWM) di Indonesia selain Tank dan…

9 Mei 2024

Toprak Razgatlioglu : Yamaha Tidak Punya Rencana Membawa Saya ke MotoGP

RiderTua.com - Usai meraih gelar dunia Superbike pertamanya pada tahun 2021, Toprak Razgatlioglu diberi kesempatan untuk menunggangi motor Yamaha MotoGP…

9 Mei 2024

Jadwal MotoGP Le Mans 2024 : Perburuan Gelar Dunia Jorge Martin

RiderTua.com - Pada tahun 1969, Kejuaraan Dunia Balap Motor pertama kali digelar di Sirkuit Bugatti. Trek balap di selatan Le Mans…

9 Mei 2024

Honda yang Tetap Andalkan Brio di Indonesia

RiderTua.com - Honda Brio tetap menjadi salah satu mobil terlaris di Indonesia, meski Toyota Kijang Innova dan Daihatsu Sigra juga…

9 Mei 2024

Stefan Bradl : Honda Sudah Berusaha Keras

RiderTua.com - HRC (Honda Racing Corporation) meminta test rider Stefan Bradl ambil bagian dalam GP Jerez dengan wild card. Namun…

9 Mei 2024