Categories: Otomotif

Dua Mobil Ford yang Kini Inden Sampai Empat Bulan

RiderTua.com – Ford yang baru kembali hadir di Indonesia baru menjual dua model saja, yaitu Ranger dan Everest. Walau demikian, keduanya mendapat banyak peminat disini, terutama mereka yang sudah menantikan kehadiran model generasi terbarunya. Namun baik Ford Everest maupun Ranger kini punya antrian inden selama empat bulan. Walau mereka masih bisa memenuhi permintaan yang ada.

Ford Terus Penuhi Permintaan Konsumen

Walau sempat berhenti berjualan mobil selama beberapa tahun, akhirnya Ford lewat RMA Indonesia kembali menghadirkan produknya. Baru ada dua model yang dijual, itupun merupakan andalan di pasarnya, yaitu SUV Everest dan pikap double cabin Ranger. Tapi semuanya terjual dalam jumlah cukup banyak selama beberapa bulan terakhir.

Ford kini mengantongi ratusan unit pesanan dari konsumen, dan itu menjadi hasil yang cukup bagus. Namun unitnya masih didatangkan dalam bentuk CBU dari Thailand, itupun antrian indennya kini bisa sampai empat bulan lamanya. Sebagai contoh, jika baru memesan sekarang, unitnya baru sampai ke garasi bulan Desember.

(CarAdvice)

Hanya Dua Model

RMA Indonesia mengatakan bahwa konsumen yang sudah memesan sejak peluncuran telah mendapatkan unitnya. Namun untuk konsumen yang baru memesan setelahnya masih dalam proses pemenuhan pesanan, begitupun bagi mereka yang baru memesan sekarang. Tentunya mereka tidak dapat mendatangkan unitnya lebih cepat lagi, apalagi stoknya tergantung dari produksi di Thailand.

Ford mengatakan bahwa unit yang didapat untuk Indonesia memang cukup terbatas. Walau jumlahnya dianggap sudah cukup untuk memenuhi permintaan yang didapatnya sejauh ini. Untuk sekarang, Ford akan berusaha sebisa mungkin agar semua pemesanannya bisa dipenuhi.

Baik Ranger maupun Everest cukup diminati oleh konsumen yang menggunakannya sebagai kendaraan pribadi. Tapi ada juga yang membelinya sebagai kendaraan di industri tertentu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race Moto3 Spanyol 2024 — Race Moto3 Spanyol berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu, 28…

28 April 2024

Pembaruan Motor Sport Suzuki GSX-R600 yang Dapat Baju Baru

RiderTua.com - Meski Suzuki telah menghentikan penjualan GSX-R600 di negara dengan aturan emisi yang cukup ketat, motor sport tersebut masih…

28 April 2024

Brad Binder : Pecco Terjebak!

RiderTua.com - Sebenarnya Brad Binder memiliki peluang untuk naik podium pada sprint MotoGP di Jerez. Tetapi rider Red Bull KTM…

28 April 2024

Maverick Vinales Marah : Kondisi Trek Membahayakan Seharusnya Red Flag Dikibarkan

RiderTua.com - Setelah tampil kuat pada hari Jumat, Maverick Vinales hanya berhasil menempati posisi ke-11 di grid pada kualifikasi di trek…

28 April 2024

Pecco Bagnaia : Sering Terjadi Senggolan di Sprint Tapi Kali Ini Gila!

RiderTua.com - Kualifikasi tidak berjalan baik bagi Pecco Bagnaia sehingga hanya menempati posisi ke-7 di grid. Jalannya sprint race pada…

28 April 2024

Ke Tim Pabrikan KTM Musim Ini? Pedro Acosta : Itu Hal yang Bodoh

RiderTua.com - Pedro Acosta menyelesaikan latihan MotoGP hari pertama di Jerez dengan posisi ke-6 hanya kalah 0,4 detik dari pembalap tercepat…

28 April 2024