Categories: MotoGP

Joan Mir : Sulit Bertahan di Atas Motor Agar Tidak Jatuh

RiderTua.com – Joan Mir mengalami deja vu di Red Bull Ring. Seperti tahun lalu, pembalap pabrikan Repsol Honda itu tersingkir dari balapan di tikungan 4. Bedanya, kali ini dia berhasil lolos hingga lap ke-13 dan tidak mengalami cedera saat terjatuh. Sedangkan pada tahun 2022,  rider berusia 25 tahun itu crash di lap pertama dan mengakibatkan dia mengalami cedera pergelangan kaki.

Juara Dunia MotoGP 2020 itu menjelaskan, “Saya harus melaju agak jauh di tikungan 4, setelah itu roda depanku slip. Kami biasanya mengalami masalah dalam pengereman. Tapi karena rem yang terbaik dibutuhkan di Red Bull Ring ini, kami menghadapi masalah yang lebih besar di sini. Ketika kita membalap hingga limitnya dan ada sedikit masalah dengan motornya, sulit untuk bertahan di atas motor agar tidak jatuh.”

Joan Mir : Sulit Bertahan di Atas Motor Agar Tidak Jatuh

Joan Mir

Ini merupakan crash balapan kelima Joan Mir berturut-turut, apalagi dia hanya ambil bagian dalam 6 dari 10 balapan yang digelar sejauh ini. Meski begitu, dia berusaha mengambil hal positif. “Sejauh ini kami menjalani balapan akhir pekan yang solid, mengingat kesuitan yang kami alami saat ini,” tegas rider asal Mallorca-Spanyol itu.

Juara Dunia MotoGP 2020 itu sempat bertarung melawan ujung tombak Honda Marc Marquez (finis di posisi ke-12) sebelum akhirnya terjatuh. “Saya tampil apik di Honda dan saya mampu mendekati Marc, dimana sebelumnya saya belum pernah mencapainya tahun ini. Saya berusaha memberikan yang maksimal untuk Honda di setiap sesi. Oleh karena itu, posisi di mana kita berada saat ini adalah hasil yang realistis,” pungkas Joan Mir.

This post was last modified on 23 Agustus 2023 18:18

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta : Tak Ada Pembalap KTM yang Berani Mengeluhkan Getaran Pada Motor?

RiderTua.com - Seperti pada seri sebelumnya, penampilan Pedro Acosta di Le Mans juga membuat kagum. Rookie tim GASGAS Tech3 itu…

17 Mei 2024

Subaru Catat Kenaikan Penjualan Mobilnya di Q1 2024

RiderTua.com - Meskipun Subaru kembali hadir di Indonesia, mereka telah menghadirkan sejumlah mobil disini. Dari SUV sampai mobil sport, semuanya…

17 Mei 2024

Mobil LCGC Daihatsu Tetap Memimpin Penjualan Bulan Lalu

RiderTua.com - Daihatsu dan beberapa merek mobil lainnya di Indonesia mengalami penurunan penjualan yang cukup signifikan pada April lalu. Beberapa…

17 Mei 2024

Mitsubishi Yakin Target Penjualan Mobil Tahun Ini Bisa Tercapai

RiderTua.com - Mitsubishi mengalami penurunan penjualan mobil yang cukup drastis di Indonesia pada bulan lalu. Tidak hanya mereka saja, banyak…

17 Mei 2024

Kawasaki Meguro K3 : Model Klasiknya Masih Dipertahankan, Harga Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Sejak tahun 1960-an, Kawasaki dan Meguro sudah lama menjalin kerja sama yang sampai sekarang pun juga masih merilis…

17 Mei 2024

Honda, Yamaha dan Aprilia Melakoni Tes di Mugello

RiderTua.com - Sesuai aturan konsesi yang baru, sebagai pabrikan yang menempati peringkat D Honda dan Yamaha memiliki kebebasan untuk melakukan…

17 Mei 2024