Categories: Otomotif

Mitsubishi Terus Mendorong Elektrifikasi Mobilnya di Pasar Global

RiderTua.com – Elektrifikasi mobil masih terus berjalan hingga sekarang, walau tidak semua produsen langsung melakukannya, seperti Mitsubishi. Merek mobil asal Jepang tersebut baru menghadirkan segelintir model listrik, dan itupun beberapa diantaranya hanya dijual di Jepang. Namun Mitsubishi masih bertekad untuk terus menghadirkan mobil elektrifikasinya. Termasuk dalam menghadirkan mobil hybrid.

Mitsubishi akan Menyetrum Mobil Lainnya Setelah Xpander

Sebenarnya soal mobil hybrid, merek berlogo tiga berlian ini telah menjual model seperti Outlander PHEV. Tapi model tersebut tidak banyak dijual di negara manapun, itupun di Indonesia yang masih dijual berupa model lamanya. Menariknya, Mitsubishi hanya memiliki sedikit mobil hibrida jika dibandingkan dengan mobil listriknya.

Mitsubishi sudah menyusun sejumlah rencana dalam menghadirkan lebih banyak produk elektrifikasinya. Termasuk dalam memperluas penjualan mobil listriknya agar tidak selalu difokuskan di kampung halamannya saja. Tapi mereka tidak hanya akan melakukan itu, Mitsubishi juga akan menambah mobil hibridanya.

(Mitsubishi Indonesia)

Mobil SV Hybrid

Memang Outlander memiliki varian plug-in hybrid saja, dan seharusnya sudah ada varian hibrida biasa, atau mungkin mild hybrid. Mitsubishi telah berencana untuk meluncurkan Xpander Hybrid di kawasan Asia Tenggara, dengan Thailand sebagai negara pertama yang mendapatkannya. Mereka masih berjanji untuk menghadirkannya di negara lainnya setelahnya.

Sebenarnya menyetrum mobil menjadi mobil hybrid tidak terlalu sulit, karena Mitsubishi sudah punya teknologinya. Mobil SUV seperti Pajero Sport hingga XForce bisa menjadi pertimbangan bagus, apalagi dengan Toyota yang diketahui tengah menyiapkan Fortuner Hybrid. Mitsubishi juga bisa memilih Triton untuk disetrum, walau untuk saat ini belum memungkinkan.

Mungkin dalam waktu dekat Mitsubishi akan memperlihatkan sosok dari Xpander Hybrid. Dan ini mungkin akan menjadi awal dari kehadiran mobil hibrida dari merek tersebut.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024

Wuling Hanya Sediakan Satu Varian Untuk Cloud EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV kini sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia beberapa bulan setelah modelnya diperkenalkan ke publik. Mobil…

2 Mei 2024

Warna Baru Yamaha Aerox 155, Tampilan Makin Elegan

RiderTua.com - Hong Leong Yamaha Motor, distributor sepeda motor di Malaysia luncurkan skutik sporty NVX 155 atau Aerox 155 dapat…

2 Mei 2024

DFSK Seres Ingin Kuasai 30 Persen Pasar BEV di Indonesia!

RiderTua.com - Seres menjadi salah satu merek mobil listrik yang hadir di Indonesia. Merek dari DFSK tersebut sejauh ini baru…

2 Mei 2024