Categories: Otomotif

Hyundai Stargazer Trim Essential Tak Hadirkan Fitur Bluelink, Kenapa?

RiderTua.com – Hyundai telah menghadirkan varian baru untuk Stargazer, yaitu Essential. Sebenarnya pilihan trim baru ini menjadi pengganti dari trim Trend yang sebelumnya dijual sejak pertama kali diluncurkan. Namun banyak yang melihat Hyundai tidak memberikan fitur Bluelink untuk Stargazer Essential. Walau sebenarnya fitur ini kini dibatasi pada sejumlah trim tertentu.

Baca juga: Hyundai Santa Fe Versi Produksi Massal Masih Pertahankan Model Aslinya?

Hyundai Tidak Hadirkan Fitur Ini Untuk Stargazer Essential

Stargazer menjadi model yang cukup diandalkannya selama ini, jadi tidak salah lagi kalau model tersebut mendapat penyegaran. Memang ubahannya cukup minim dari yang diperkirakan, tapi setidaknya LMPV ini masih bisa tampil segar. Selain itu Hyundai juga menghadirkan varian baru berupa Essential sebagai pengganti trim Trend.

Baik Trend maupun Essential merupakan trim medium bagi Stargazer, dan harganya masih cukup terjangkau untuk mobil low MPV. Namun yang menjadi sorotan yaitu absennya salah satu fitur unggulannya, yaitu Bluelink. Padahal trim Trend pernah menawarkan fitur ini, tapi entah mengapa fiturnya kini dihilangkan pada trim Essential.

(Hyundai Motors Indonesia)

Kurang Cocok

Hyundai menganggap fitur Bluelink hanya dapat diberikan untuk model trim paling tinggi dari Essential, seperti Style dan Prime. Selain itu, fitur ini kurang cocok untuk mobil yang masih belum memiliki remote engine start-stop, dan tentunya Trend tidak memiliki fitur tersebut. Alhasil Hyundai menanggalkan Bluelink dari Essential.

Sebenarnya fitur ini dapat berguna untuk mencari mobil jika hilang dicuri orang, atau hanya mengetahui lokasi mobil saat diparkir di tempat parkiran. Namun jelas fitur semacam ini belum dapat diterapkan untuk mobil yang tidak dilengkapi dengan remote engine start-stop. Walau fitur ini masih bisa ditemukan pada dua varian tertinggi lainnya.

Setidaknya Stargazer menawarkan pilihan baru di pasarnya. Apalagi dalam waktu dekat bakal ada versi SUV-nya yang akan dirilis bulan depan.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Paket Fairing Yamaha XSR900 GP Baru yang Seharga 1 Motor?

RiderTua.com - Baru saja dirilis pada November kemarin, Yamaha XSR900 GP kini kembali hadir dengan model baru tapi bukan keseluruhan…

1 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Saya Tidak Mengalami Masalah Getaran di Jerez

RiderTua.com - Fabio Di Giannantonio finis di posisi ke-7 pada GP Spanyol di Jerez. Ini artinya rider VR46 itu finis di…

1 Mei 2024

Meski Kesakitan Pedro Acosta Menyelesaikan 75 Lap dalam Tes Jerez

RiderTua.com - Sehari usai crash saat pemanasan di GP Spanyol, Pedro Acosta merasakan sakit di seluruh tulang di tubuhnya. "Semuanya…

1 Mei 2024

Fabio Quartararo : Yamaha Menunjukkan Banyak Kemajuan di Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah finis ke-5 dalam sprint lalu posisi ke-15 pada balapan utama, Fabio Quartararo menyelesaikan tes hari Senin di…

1 Mei 2024

Maverick Vinales : Mirip Acosta, Motornya Tidak Cocok untuk Race Hari Minggu

RiderTua.com - Selama tes MotoGP hari Senin di Jerez, Maverick Vinales baru menyadari bahwa kedua Aprilia RS-GP miliknya tidak bekerja…

1 Mei 2024

Joan Mir : Menemukan Hasil Positif Pada Tes Jerez

RiderTua.com - Dengan finis di posisi ke-12 pada balapan utama hari Minggu di Jerez, Joan Mir menjadi pembalap terbaik pabrikan…

1 Mei 2024