Categories: MotoGP

Raul Fernandez: Salahkan Hujan Jika Dia Tidak Siap Geber Motor Aprilia

RiderTua.com – Secara mengejutkan, Raul Fernandez berhasil membukukan waktu tercepat ke-6 pada tes hari kedua MotoGP di Sepang. “Saya benar-benar tidak sabar untuk menunggangi Aprilia. Pekerjaan saya selama pramusim adalah mendapatkan kembali kepercayaan diri saya. Kemudian catatan waktu yang lebih cepat, akan datang dengan sendirinya,” jelas rider asal Madrid-Spanyol itu.

Setelah musim gemilangnya di Moto2 yang memecahkan rekor pada tahun 2021, Raul Fernandez mengalami debut yang sulit di MotoGP bersama KTM tahun lalu. Dimana dia hanya menempati peringkat 22 secara keseluruhan dengan 14 poin. Untuk musim 2023, pembalap berusia 22 tahun itu bergabung dengan tim satelit RNF Aprilia bersama Miguel Oliveira. Berbeda dengan tim pabrikan Aprilia, kedua pembalap akan menggunakan motor versi 2022 dari Noale.

Raul Fernandez: Salahkan Hujan Jika Dia Tidak Siap Geber Motor Aprilia

Pada hari pertama tes Sepang, Raul Fernandez menyelesaikan 55 lap dan mengakhiri tes di posisi ke-15 secara keseluruhan. Terlepas dari kondisi lintasan yang berubah-ubah, pada tes hari Sabtu Raul menemukan jalannya dengan baik dan meningkat hampir 0,7 detik. Finis di posisi ke-6 dan tertinggal 0,376 detik dari pembalap tercepat Jorge Martin (Pramac Ducati).

“Cuaca membuat tes menjadi sulit karena trek tidak pernah benar-benar kering. Meski demikian, saya menggunakan waktu untuk lebih memahami motor dan bannya. Kami tidak mengubah set-up terlalu banyak. Saya tidak memulai perburuan waktu, tetapi catatan waktu saya tidak buruk. Saya menikmati balapan, ini membuat segalanya lebih mudah,” ujar Raul.

Pembalap asal Madrid-Spanyol itu tidak merahasiakan fakta bahwa dia merasa tidak nyaman di Tech3-KTM tahun lalu. Dalam tes Sepang, sekali lagi dia mengungkapkan perasaannya saat itu. “Saya tidak menikmati musim lalu,” tegasnya.

“Tujuan saya adalah menikmati saat mengendarai motor. Karena jika tidak, itu seperti ‘kejahatan’ bagi seorang pembalap dan bisa cepat menghancurkan karirnya. Kita harus menikmati pekerjaan kita dan saya senang telah menemukan kegembiraan dalam membalap lagi. Saya merasa betah di Aprilia, karena ada kepala kru saya dari Moto2 pada 2021 di garasiku,” kata Raul merujuk pada Noe Herrera.

Terlepas dari ini, Raul Fernandez sadar bahwa dia masih memiliki pekerjaan yang harus dilakukan. “Jika tes hari Minggu Sepang dan saat tes di Portugal hujan, saya belum siap membalap dengan Aprilia. Saya berharap cuaca bersahabat dan treknya kering karena masih banyak yang harus kami pahami dan uji,” pungkas Raul.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Maverick Vinales : Meski Ada Tawaran Bagus Saya Ingin Bertahan di Aprilia

RiderTua.com - Meskipun Ducati mendominasi MotoGP di awal musim 2024, Maverick Vinales dan Aprilia mampu bersaing dengan hasil yang sangat mengesankan.…

3 Mei 2024

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024