Categories: MotoGP

Bikin Kesal Quartararo, Luca Marini: Bukan Towing, Tapi Pelajari Gaya Balap Fabio

RiderTua.com – Pada awal FP2, Luca Marini menempelkan dirinya pada Fabio Quartararo. Pembalap Yamaha itu mencoba untuk melepaskan diri dari pembalap Ducati itu tapi sia-sia. Apa yang bisa dilihat Marini saat di belakang pemimpin klasemen itu? “Tidak ada yang spesial. Saya mencoba memahami racing line dan bagaimana cara dia membalap di sini. Karena dari sudut pandang saya, dia adalah yang terbaik di sini pada tahun 2019,” jawab Maro.

“Gaya balapnya dalam balapan sempurna, tapi dia sedikit kurang dalam mengelola ban dibandingkan dengan Marc Marquez. 5 lap terakhir, Marquez masih memiliki sedikit sisa. Ini pertama kalinya saya balapan di sini dengan motor MotoGP, jadi saya mengikutinya, juga karena garasinya ada di sebelah,” lanjut adik legenda MotoGP Valentino Rossi itu.

El Diablo jelas tidak menikmati balapannya. “Saya pikir lebih baik baginya jika saya mengikutinya di FP2 dengan ban bekas ketimbang di kualifikasi dan kemudian membuatnya nervous. Marquez melakukannya setiap saat dan itu tidak mengganggu siapa pun. Dan kemudian dia mengikuti saya. Hal-hal seperti ini bisa terjadi pada semua pembalap, setiap hari dan di setiap sesi. Tidak ada yang spesial, hanya saja kali ini kebetulan kamera menyorotinya,” pungkas Maro tenang.

Bikin Kesal Quartararo, Luca Marini: Tidak Ada yang Spesial

“Hari yang baik. Menurut saya tidak terlalu kuat, tapi tetap hari yang baik,” kata Luca Marini menggambarkan latihan hari pertamanya dengan motor MotoGP di Sirkuit Internasional Chang sepanjang 4,6 km. “Saat mengejar waktu saya membukukan catatan waktu yang baik, tetapi bukan yang fantastis. Kami harus sedikit meningkatkan kecepatan saya. Tetapi tujuan hari ini adalah mencoba semua kompon ban belakang karena kami tidak tahu apakah kami akan punya waktu untuk itu pada hari Sabtu. Saya pikir soft dan medium bagus untuk balapan, tapi kami masih perlu memahami ban mana yang terbaik,” imbuh rider Mooney VR46 Ducati itu.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Davide Brivio Ingin Membawa Trackhouse Aprilia Seperti Suzuki

RiderTua.com - Davide Brivio, Manajer tim Trackhouse itu bertujuan untuk mempertemukan mantan pembalap Suzuki Joan Mir dan Alex Rins dalam…

5 Mei 2024

Gresini Mengalami Momen Emas Sejak Marquez Tiba

RiderTua.com - Carlo Merlini, manajer tim Gresini, antusias usai podium diraih Marc Marquez di Jerez. Kemenangan keenam tim satelit di…

5 Mei 2024

KTM Menemukan Sesuatu yang Menarik di Tes Jerez

RiderTua.com - Francesco Guidotti, manajer tim KTM, menyampaikan pendapatnaya setelah tes terakhir, apakah kita akan melihat motor KTM RC16 yang…

5 Mei 2024

John Hopkins : Joe Roberts Pantas Berada di MotoGP

RiderTua.com - Pada balapan terakhir Moto2 di Jerez, Joe Roberts berhasil memimpin klasemen. John Hopkins yang merupakan salah satu pembalap Amerika…

5 Mei 2024

Assen Perpanjang Kontrak MotoGP dan Superbike Hingga 2031

RiderTua.com - Jika kita sebut nama salah satu sirkuit pasti kita akan mengingat kejadian atau aksi dari pembalap yang tak…

4 Mei 2024

Jika Jack Miller Didepak KTM Karena Pedro Acosta, Kemana Dia akan Pergi?

RiderTua.com - Tempat Jack Miller di tim Red Bull KTM sedang berada di ujung tanduk. Karena, rookie sensasional Pedro Acosta…

4 Mei 2024