Categories: Otomotif

Peugeot Segarkan 3008 dan 5008, Bakal Dirilis di Indonesia?

PEUGEOT RiderTua.com – Peugeot kini memiliki tiga mobil SUV yang dijualnya di Indonesia. Namun model 3008 dan 5008 masih menjadi andalannya sampai sekarang karena mampu memberikan hasil penjualan cukup tinggi. Sementara itu, ternyata Peugeot sudah menyegarkan 3008 dan 5008 di luar negeri. Walau belum dipastikan apakah penyegaran ini bisa diluncurkan di Tanah Air.

Baca juga: Peugeot dan Catatan Penjualan Mobilnya di Indonesia Sejauh Ini

Peugeot Menyegarkan 3008 dan 5008 di Luar Negeri

Mungkin dari penampilannya tidak banyak yang berubah, baik pada model 3008 maupun 5008. Namun Peugeot memberikan paket Aluminium Pack yang memberikan sentuhan aluminium pada roof rail, pedal, hingga bagian bawah pintu depan. Sehingga memberikan tampilan yang lebih sporty nan modern.

Selain itu, ditambahkan pelek Detroit 18 inci berwarna abu-abu serta atap yang dilabur warna Black Diamond. Untuk bagian dalam interiornya, 3008 dan 5008 mendapatkan head unit baru berukuran 10 inci dan spion tengah frameless. Desain joknya juga diubah agar terlihat lebih segar jika dibandingkan dengan model lamanya.

(Carbuyer)

Mesin Hybrid

Selain eksterior dan interiornya, 3008-5008 kini menggendong mesin hybrid serta pilihan PHEV (plug-in hybrid). Mesin bensin 1.200 cc serta mesin 1.500 cc turbo juga mendapatkan gearbox terbaru dan mesin hybrid 225 e-EAT8. Dihadirkannya pilihan mesin baru ini menyusul dengan ketatnya aturan emisi di Benua Eropa.

Untuk fiturnya, Peugeot menambahkan fitur pengereman darurat, dipadu dengan radar, dan tentunya ini memberikan penambahan keselamatan ekstra. Walau untuk fitur lainnya masih dipertahankan pada kedua mobil SUV tersebut. Tapi setidaknya 3008 dan 5008 kini memiliki beberapa ubahan yang membuatnya tampil lebih segar.

Kalau penyegaran ini sudah diluncurkan di luar negeri, maka tidak menutup kemungkinan Indonesia juga ikut kebagian. Tapi sepertinya untuk sekarang Peugeot masih fokus untuk berjualan model 2008 yang baru dirilisnya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez : Ternyata Aku Masih Cukup Cepat!

RiderTua.com - Bagaimana jika Marc Marquez tetap melanjutkan dengan Honda?.. 'Saya bisa patah semangat ' katanya... Marc Marquez dipindahkan dari…

26 April 2024

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024