Categories: Otomotif

Wuling Air EV Bakal Diproduksi 10 Ribu Unit Per Tahunnya!

WULING RiderTua.com – Wuling Air EV masih terbilang baru di pasar global, tapi model ini langsung menjadi sorotan setelah diluncurkan. Dengan menawarkan sejumlah fitur unggulannya, mobil listrik mungil ini dijual dengan harga cukup terjangkau. Kini Wuling Air EV sudah mulai diproduksi di Indonesia. Produksinya disebut bisa mencapai 10 ribu unit per tahunnya.

Baca juga: Wuling yang Kini Berani Jualan Mobil Listrik Murah di Indonesia

Wuling Air EV Mulai Diproduksi di Indonesia

Air EV kini diproduksi di dua negara, yaitu di Negeri Tirai Bambu dan di Indonesia. Namun pabriknya yang ada di kampung halamannya memang difokuskan untuk memproduksi unit untuk dijual disana. Sedangkan pabriknya di Indonesia lebih mengarah ke produksi secara global.

Wuling mengatakan bahwa pabriknya di Tanah Air mampu memproduksi hingga 10 ribu unit Air EV tiap tahunnya. Unitnya sendiri masih didatangkan langsung secara CKD dari Negeri Tirai Bambu, tapi itu tidak menjadi masalah. Sebab Air EV sudah memiliki TKDN hingga 40 persen, cukup untuk bisa dibanderol dengan harga terjangkau.

(Wuling)

Ekspor ke Luar Negeri?

Wuling sendiri sudah berusaha untuk bisa meningkatkan TKDN-nya hingga lebih dari 40 persen. Tapi untuk sekarang, 40 persen dianggap lebih dari cukup untuk dijual dengan harga sekitar Rp 300 juta. Apalagi Air EV memiliki desain yang bagus dan bisa diterima di pasarnya dengan mudah.

Karena pabriknya di Negeri Tirai Bambu hanya menangani penjualan di dalam negeri, maka Air EV rakitan Indonesia berpeluang untuk diekspor. Mengenai itu, Wuling masih harus mendiskusikannya lebih lanjut, sehingga untuk sekarang mereka harus memenuhi permintaan di dalam negeri. Jika sudah waktunya, barulah mereka bisa mempertimbangkan ekspornya.

Air EV kini mengisi pasar mobil EV mungil di Tanah Air bersama dengan DFSK Mini EV. Kebetulan keduanya juga berasal dari negara yang sama.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Dua Mobil Wuling Pimpin Penjualan Mobil Listrik di Q1 2024

RiderTua.com - Wuling sudah tidak bisa diragukan lagi jika berbicara soal penjualan mobil listriknya. Sebab dalam beberapa bulan terakhir, mereka…

4 Mei 2024

Tesla Dipastikan Takkan Terganggu Oleh Kehadiran BYD di Indonesia

RiderTua.com - Tesla mampu menjadi merek mobil listrik terlaris di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Walau mereka hadir di…

4 Mei 2024

Toyota: Mobil Hybrid Masih Unggul Dari Mobil Listrik di Indonesia

RiderTua.com - Toyota masih memiliki sedikit model BEV yang dijual di Indonesia, dengan bZ4X sebagai model yang dijualnya sejauh ini.…

4 Mei 2024

Aleix Espargaro akan Ambil Keputusan Mengenai Masa Depannya di Mugello?

RiderTua.com - Aleix Espargaro saat ini menjalani musim ke-20 di kejuaraan dunia balap motor. Di dua kelas kecil yang masing-masing…

4 Mei 2024

GP Kazakhstan Diundur Tapi Tetap Digelar Musim Ini

RiderTua.com - Jumat (3/5/24) FIM, IRTA dan Dorna mengumumkan bahwa mereka terpaksa menunda balapan perdana GP Kazakhstan yang seharusnya berlangsung pada…

4 Mei 2024

Kehadiran Wuling Cloud EV Takkan Mengusik Binguo EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV telah dibuka pemesanannya di Indonesia setelah dua bulan diperlihatkan kepada publik. Mobil hatchback bertenaga listrik…

4 Mei 2024