Home MotoGP Jorge Martin: Balapan Ini Tidak Menentukan Kontrak!

    Jorge Martin: Balapan Ini Tidak Menentukan Kontrak!

    Prima Pramac Racing  RiderTua.com – Di GP Silverstone, Jorge Martin kalah dalam duel melawan rekan semereknya sekaligus saingan kuatnya dalam memperebutkan tempat di tim pabrikan Ducati, Enea Bastianini. Meski demikian, pembalap berusia 24 tahun itu puas. “Saya sangat senang karena tidak mudah ketika kita start dari posisi ke-9 di grid. Saya start dengan baik, mendorong dengan keras di lap pertama dan kemudian berakibat dengan menurunnya performa ban di akhir balapan,” ujar Martin merangkum penampilannya di GP Inggris. Tentang kontrak? “Saya tak berpikir Ducati akan memutuskan karena (hasil) balapan ini (Inggris) atau Austria,” kata Martin.

    Daftar Isi

    Jorge Martin: Balapan Ini Tidak Menentukan Masa Depan

    Pembalap muda Pramac itu awalnya memang menanjak sejak awal dan pada pertengahan balapan 20 lap sempat berada di depan Maverick Vinales yang akhirnya berada di posisi ke-2. “Saya sangat dekat, tidak hanya dengan podium. Saya pikir hari ini saya punya kecepatan untuk memperebutkan kemenangan,” jelas Martin

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    “Tapi saya kehilangan waktu dengan beberapa pembalap, saya juga harus menyalip Aleix dan Maverick, Rins dan Fabio. Tetap saja, saya senang karena saya telah membuat kemajuan dalam balapan. Secara keseluruhan saya pikir itu adalah akhir pekan yang luar biasa. Saya pikir saya benar-benar kompetitif untuk GP Austria,” ujar Martinator merujuk pada seri berikutnya di Red Bull Ring (19 hingga 21 Agustus), di mana dia merayakan kemenangan MotoGP pertamanya tahun lalu.

    Apa masalah yang dihadapi Martin di Silverstone kali ini? “Saya agak kesulitan menghentikan motornya. Bagian depan sedikit slip dan saya tidak memiliki cukup grip di roda belakang. Namun, saya senang dengan tempat ke-5. Kami konsisten dalam empat hingga lima balapan terakhir. Itu penting, kami menemukan posisi kami,” jawab pembalap Ducati dari Prima Pramac Racing Team tersebut.

    Namun, Martin kehilangan posisinya di Silverstone pada lap terakhir setelah disalip rekan semereknya Enea Bastianini (finis ke-4), yang merupakan saingan kuatnya untuk memperebutkan kursi terakhir di tim pabrikan Ducati. Keputusan akhir akan dibuat di Borgo Panigale pada bulan Agustus.

    “Saya tidak berpikir mereka akan memutuskan karena balapan ini atau Austria. Kami hanya ingin mendapatkan hasil yang bagus dan hari ini kami melakukannya. Saya melakukan yang terbaik, hanya itu yang bisa saya lakukan,” pungkas Martin.

    Hasil Race MotoGP Inggris 2022

    Pos Nat     Rider              TeamLast LapTime/Gap
      1ITAFrancesco BagnaiaDucati Lenovo Team2:00.69240:10.260
      2ESPMaverick VinalesAprilia Racing2:01.036+0.426
      3AUSJack MillerDucati Lenovo Team2:00.702+0.614
      4ITAEnea BastianiniGresini Racing2:00.694+1.651
      5ESPJorge MartinPrima Pramac Racing2:01.350+1.750
      6PRTMiguel OliveiraRed Bull KTM Factory2:00.982+2.727
      7ESPAlex RinsTeam SUZUKI ECSTAR2:01.620+3.021
      8FRAFabio QuartararoMonster Energy Yamaha2:01.415+3.819
      9ESPAleix EspargaroAprilia Racing2:01.255+3.958
      10ITAMarco BezzecchiMooney VR46 Team2:01.144+6.646
      11ZAFBrad BinderRed Bull KTM Factory2:01.913+7.730
      12ITALuca MariniMooney VR46 Team2:01.680+13.439
      13JPNTakaaki NakagamiLCR Honda IDEMITSU2:01.110+13.706
      14ESPPol EspargaroRepsol Honda Team2:00.854+13.906
      15ITAFranco MorbidelliMonster Energy Yamaha2:02.589+16.359
      16ITAAndrea DoviziosoWithU Yamaha RNF2:01.369+20.805
      17ESPAlex MarquezLCR Honda CASTROL2:02.811+21.099
      18AUSRemy GardnerTech3 KTM2:03.355+24.579
      19DEUStefan BradlRepsol Honda Team2:03.381+28.773
      20ZAFDarryn BinderWithU Yamaha RNF2:03.579+33.653
      21ESPRaul FernandezTech3 KTM2:02.913+35.601
      22ITAFabio Di GiannantonioGresini Racing2:02.546+36.460
      NCESPJoan MirTeam SUZUKI ECSTAR2:00.459+-12:02.481
      NCFRAJohann ZarcoPrima Pramac Racing2:37.260+-22:27.285
      NCDEUMarcel SchrotterLiqui Moly Intact GP2:05.718+56.712
      NCESPAlbert ArenasGASGAS Aspar Team2:05.237+56.812
      NCESPMarcos RamirezMV Agusta Forward Team2:07.571+56.912
      NCUSACameron BeaubierAmerican Racing2:05.124+57.012
      NCNLDZonta Van Den GoorberghRW Racing GP2:06.330+1:02.275
      NCJPNAyumu SasakiSterilgarda Max Racing2:12.513+42.869

    ridertua.com

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini