Categories: MotoGP

Marquez: Sabar Ya, Jangan Nekat ke Misano!

Repsol Honda Team RiderTua.com – Beberapa pengamat memperingatkan bahwa jika Marc Marquez atau Honda merencanakan comeback Marc Marquez di tes Misano (September) sama saja dengan tindakan ‘bunuh diri’.. Sebelum seri terakhir di GP Belanda kemarin, dalam konferensi pers yang biasa dilakukan para direktur tim, manajer Repsol Honda, Alberto Puig awalnya mengaku tidak menutup kemungkinan bahwa Marc Marquez akan kembali membalap akhir tahun ini, baik dalam tes maupun kompetisi. Sesuatu yang tidak direkomendasikan oleh seorang ahli.

Yang mengatakan demikian adalah Ruben Garcia, dalam podcast di media Moto Race Nation, dia mengatakan.. “Itu (comeback) adalah hal yang terlalu terburu-buru, itu akan seperti bunuh diri (Marquez akan melakukan tes pada bulan september di Misano). Saya tidak akan memberi Marquez motor sebelum Oktober atau November dan hanya untuk melihat bagaimana perasaannya (di atas motor setelah operasi)”.

Untuk menjalani fisioterapis dan osteopath, proses yang dilalui oleh Marquez tidak sederhana atau linier… “Akan ada komplikasi yang muncul, gesekan tendon dan struktural akan muncul, di posisi baru humerus ini perlu dilihat bagaimana bahunya beradaptasi, hal-hal yang mudah diselesaikan karena ada sarana”.

Perlu diingat bahwa Marquez menjalani operasi keempat di lengan kanannya pada awal Juni, setelah menyimpulkan bahwa dia tidak dapat terus balapan dengan kondisi seperti dirinya (kesakitan). Operasi terakhir yang menentukan, apakah hasilnya positif atau negatif.

Alberto Puig, dalam beberapa hari terakhir, juga mengatakan baik Marc dan Honda ingin segera ke lintasan..

 Marc ingin kembali secepat mungkin, tetapi kami harus bersabar. Akan sangat penting bagi kami jika Marc dapat kembali sebelum akhir musim, sehingga memiliki beberapa balapan untuk dapat merencanakan proyek baru, motor yang kami ingin menangkan bersama lagi pada tahun 2023.

Jika melihat pengalaman tahun silam, kegagalan comeback Marc yang buru-buru… dan bahwa langkah yang salah bisa menimbulkan banyak risiko yang panjang.. Tetapi ada juga keyakinan bahwa tanpa Marquez ada risiko dengan nasib tim sayap emas.. Insinyur Jepang yang harus membangun RC213V tanpa masukan sang juara dari cervera akan mengulang kekeringan yang sama seperti dua tahun sebelumnya..

Apakah kita masih bisa melihat Marc balapan di akhir musim ini, paling tidak di Valencia bulan Oktober mungkin kondisinya sudah cukup baik?

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Practice MotoGP Prancis 2024

RiderTua.com, Le mans — Hasil Latihan (Practice) MotoGP Prancis 2024 : Jumat (10/5/2024), Jorge Martin menjadi rider tercepat dari latihan…

10 Mei 2024

Hasil FP1 MotoGP Prancis 2024

RiderTua.com, Le mans — Hasil Latihan Bebas 1 (FP1) MotoGP Prancis 2024 : Jumat (10/5/2024), Jorge Martin mampu menorehkan catatan…

10 Mei 2024

Pecco Bagnaia : Saya Tidak ingin Marc Marquez ke Tim Pabrikan? Itu Omong Kosong!

RiderTua.com - Juara bertahan Pecco Bagnaia tampil brilian di GP Spanyol. Rider pabrikan Ducati itu mampu mengalahkan Marc Marquez dalam…

10 Mei 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Prancis 2024

RiderTua.com, Le mans — Hasil Latihan Bebas Moto2 Prancis 2024 : Jumat (10/5/2024), Hasil latihan bebas (FP) Moto2 Bugatti 2024…

10 Mei 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Prancis 2024

RiderTua.com, Le mans — Hasil Latihan Bebas Moto3 Prancis 2024 : Jumat (10/5/2024), Rider CFMoto Aspar Racing, David Alonso mencatatkan…

10 Mei 2024

Aleix Espargaro : Orang-orang di Luar Trek Tidak Peduli Apakah Kami Membukukan Waktu 1:38 atau 1:33 Menit

RiderTua.com - Aprilia menunjukkan performa kuat di Le Mans dalam beberapa tahun terakhir. Pada 2022 Aleix Espargaro finis ke-3 dan…

10 Mei 2024