Home Hasil FP2 Hasil FP2 MotoGP Jerman 2022: Trio Ducati Semakin di Depan

    Hasil FP2 MotoGP Jerman 2022: Trio Ducati Semakin di Depan

    RiderTua.com – Hasil latihan bebas 2 MotoGP Jerman: Trio Ducati semakin di depan dengan Francesco Bagnaia yang memecahkan all time rekor lap baru Sachsenring (1’20.195 oleh Marc Marquez) dengan 1:20.018. Posisi kedua ada Luca Marini +0.115 dan Jack Miller +0.193.. Berikut hasil lengkap FP2 MotoGP Sachsenring.

    Waktu 1:21.479 milik Jack Miller yang harus dikalahkan. Tidak seperti di kelas kecil tak butuh waktu 10 menit waktu tercepat FP1 sudah bisa dilewati oleh Aleix Espargaro dengan 1:20.789. Diikuti oleh Bagnaia dengan 1:20.843 dan Zarco 1:21.093..

    Hasil FP2 MotoGP Jerman 2022 1

    Tikungan-1 sekali lagi menjadi jebakan Batman bagi Enea Bastianini yang tidak sempat membelokkan motornya dan ‘trabas’ ke gravel (off the track), namun masih bisa mengendalikan motornya dan kembali ke trek..

    10 menit tersisa duo Suzuki menempati posisi 4 besar dengan Joan Mir diposisi ketiga +0.092 dan Alex Rins posisi ke-4 dengan gap +0.236. Posisi 1-2 masih dihuni oleh Aleix dan Pecco..

    Time Attack Mode

    7 menit tersisa, beberapa pembalap memasuki pit diperkirakan akan mempersiapkan serangan waktu dengan ban soft.  23 pembalap teratas semuanya terpaut satu detik satu sama lain, hanya Raul Fernandez yang berada di luar waktu itu.

    Jack Miller kembali melesat dengan 1:20.211, ditempel ketat oleh Aleix Espargaro +0.008. Pecco membuat lap time baru dengan 1:20.132 dan tembus lagi rekor 1:20.018.. Luca Marini +0.115, JackMiller +0.193

    Baca Juga:

    Hasil FP2 MotoGP Jerman 2022

    Pos Rider Team Best Lap Time/Gap
    1 Francesco BAGNAIA Ducati Lenovo Team 1:20.018 0.000
    2 Luca MARINI Mooney VR46 Racing Team 1:20.133 +0.115
    3 Jack MILLER Ducati Lenovo Team 1:20.211 +0.193
    4 Aleix ESPARGARO Aprilia Racing 1:20.219 +0.201
    5 Johann ZARCO Prima Pramac Racing 1:20.264 +0.246
    6 Jorge MARTIN Prima Pramac Racing 1:20.275 +0.257
    7 Fabio QUARTARARO Monster Energy Yamaha MotoGP™ 1:20.399 +0.381
    8 Maverick VIÑALES Aprilia Racing 1:20.478 +0.460
    9 Fabio DI GIANNANTONIO Gresini Racing MotoGP™ 1:20.545 +0.527
    10 Joan MIR Team SUZUKI ECSTAR 1:20.574 +0.556
    11 Alex RINS Team SUZUKI ECSTAR 1:20.591 +0.573
    12 Takaaki NAKAGAMI LCR Honda 1:20.616 +0.598
    13 Enea BASTIANINI Gresini Racing MotoGP™ 1:20.747 +0.729
    14 Pol ESPARGARO Repsol Honda Team 1:20.816 +0.798
    15 Franco MORBIDELLI Monster Energy Yamaha MotoGP™ 1:20.856 +0.838
    16 Marco BEZZECCHI Mooney VR46 Racing Team 1:20.866 +0.848
    17 Miguel OLIVEIRA Red Bull KTM Factory Racing 1:20.915 +0.897
    18 Alex MARQUEZ LCR Honda 1:21.053 +1.035
    19 Darryn BINDER WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team 1:21.113 +1.095
    20 Stefan BRADL Repsol Honda Team 1:21.117 +1.099
    21 Brad BINDER Red Bull KTM Factory Racing 1:21.268 +1.250
    22 Remy GARDNER Tech3 KTM Factory Racing 1:21.303 +1.285
    23 Andrea DOVIZIOSO WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team 1:21.776 +1.758
    24 Raul FERNANDEZ Tech3 KTM Factory Racing 1:21.820 +1.802

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini