Categories: MotoGP

Maverick Vinales: Kami Membuat Kesalahan Besar

RiderTua.com – Maverick Vinales hanya start dari posisi ke-14 di grid dalam sesi kualifikasi MotoGP di Portimao pada hari Sabtu. Dengan demikian pembalap berjuluk Top Gun itu gagal masuk ke Q2, di mana dia membuat hasilnya tergantung pada balapan hari Minggu. Rider berusia 27 tahun itu melewati garis finis di posisi ke-10, kalah 18 detik dari pemenang Fabio Quartararo (Yamaha) dan kalah 12 detik dari rekan setimnya Aleix Espargaro yang finis di posisi ke-3. Usai balapan Vinales mengatakan, “Kami membuat kesalahan besar.” Namun, dia tahu persis bagaimana menyelesaikan masalah tersebut.

Maverick Vinales: Kami Membuat Kesalahan Besar

“Itu bukan balapan yang buruk bagi saya, tetapi saya sedikit kecewa. Saya yakin bahwa kami bisa jauh lebih baik ketimbang finis di tempat ke-10,” kata pembalap asal Spanyol itu dalam sebuah wawancara.

Pembalap yang kini menempati peringkat 14 dalam klasemen itu menekankan, “Sayangnya kami membuat kesalahan besar di sesi latihan bebas ketiga dan setelah itu balapan akhir pekan berjalan ke arah yang buruk. Kami tidak lolos ke kualifikasi kedua.”

Meski begitu, Vinales tetap optimistis menghadapi balapan berikutnya di Jerez pada akhir pekan depan. “Kami harus memperbaiki masalahnya, itu tidak rumit. Kami hanya butuh lap yang bagus, itu tidak terlalu sulit. Kami harus terus memberikan segalanya dan kemudian kami akan melihat di mana posisi kami di Jerez. Ini adalah sirkuit yang sama sekali berbeda, jauh lebih datar dan saya pikir itu akan cocok untuk kami,” ungkap Vinales yakin.

Apakah pembalap pabrikan Aprilia itu senang dengan podium yang diraih rekan setimnya Aleix Espargaro? “Melihat Aleix di podium memberi kami motivasi ekstra. Sayangnya, ini juga menunjukkan bahwa kita melakukan sesuatu yang salah. Podium tidak mungkin bagi kami. Hasil ini tidak dapat diterima,” pungkasnya kesal.

This post was last modified on 26 April 2022 04:31

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024