Categories: MotoGP

Kenapa Marc Pilih Sirkuit ‘Roller Coaster’ Portimao untuk Tes Penglihatan?

RiderTua.com – Ada sebuah pertanyaan menarik: kenapa Marc menguji penglihatan yang menderita diplopia atau penglihatan ganda (Double Vision) di trek dengan kontur naik turun (Roller Coaster) seperti di sirkuit Portugal?.. Seperti kita ketahui sirkuit Autodromo Internacional do Algarve dengan panjang 4,5 km itu memiliki layout 15 tikungan dengan kontur naik turun. Beberapa pembalap berpengalaman (yang juga berada di trek di Portimao), mengatakan bahwa “Mengendarai motor trek Portugal adalah pilihan yang tepat (bagi Marc). Mata dan penglihatan sangat tertekan bahkan ada risiko masalah kolateral atau dampak lain yang diakibatkan dari kondisi trek yang berbahaya”. Namun terbukti trek itu bisa sekaligus medan uji yang tepat untuk memastikannya di trek yang lebih datar.. Meskipun Marc masih mengendarai motor superbike RC213V-S, Marc sudah layak ikut tes Sepang atau Mandalika..

Marc Marquez tidak sendirian saat melakukan uji coba pertama kali setelah cedera. Ada Michael Ruben Rinaldi, Bradley Smith, Lucas Mahias, Axel Bassani, Claudio Corti dan banyak pembalap lainnya termasuk Lorenzo Zanetti yang memberikan pendapatnya tentang bagaimana Marc Marquez melaju di trek sulit itu.. Zanetti berujar, “Pilihan ‘Autodromo do Algarve bagus, karena trek memiliki perbedaan ketinggian yang cukup besar, di mana setiap bagian tubuh ditantang. Mata harus bereaksi cepat, karena ada risiko masalah kolateral (masalah baru dampak dari trek sulit, jatuh misalnya)”.

Lorenzo Zanetti yang tahun ini akan aktif dalam lomba balap ketahanan (Endurance World Championship) itu juga mengomentari beberapa hal tentang pembalap Repsol Honda itu.. “Marc Marquez membalap sepanjang hari, dengan waktu yang sama dengan kami (yang sehat). Bahkan jika Alex dan Marc sendiri tidak ada catatan waktunya, saya mendapat kesan bahwa yang terakhir mereka sudah sangat cepat. Secara teknis, Marc sudah berada di level yang tinggi. Saya sangat berharap dia segera kembali dan dalam kondisi yang baik. Kita berbicara tentang bakat yang hebat,” kata pembalap Italia itu..

Dengan kondisi yang semakin membaik ini bisa dipastikan Honda tidak akan khawatir akan keikutsertaan Marc dalam pengembangan RCV 2022.. Karena itu, Marc Marquez diperkirakan akan turun dalam tes MotoGP pertama pada tahun 2022, yang akan berlangsung di Sepang dalam dua minggu lagi..

This post was last modified on 18 Januari 2022 18:46

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024