Home MotoGP Deal, Yamaha Perpanjang Kontrak Pembalap Ini

    Deal, Yamaha Perpanjang Kontrak Pembalap Ini

    RiderTua.com – Lin Jarvis mengumumkan bahwa dia telah memperbarui salah satu pembalapnya untuk tahun depan. Managing Director Yamaha Motor Racing itu beberapa saat lalu mengatakan ‘lelah’ dengan musim yang baru saja usai dengan segala beban di pundaknya. Meskipun sudah ancang-ancang untuk pensiun, orang Inggris itu masih ingin mengawal pabrikan garpu tala itu meraih gelar paling tidak dua kali lagi, sebelum pensiun.. Jarvis akan memiliki banyak hal yang harus diselesaikan mulai tahun depan, dan salah satunya untuk mempertahankan Quartararo. Tapi dia telah mendapatkan kesetiaan salah satu pembalapnya dengan kontrak tahun depan, siapa dia?

    Jarvis merasa senang sudah bisa menyelesaikan tugas lain: Cal Crutchlow akan terus dipekerjakan sebagi tes rider Yamaha pada tahun 2022. Pembalap Inggris itu telah menyetujui dengan pabrikan Jepang mengenai persyaratan kesepakatannya untuk tahun depan.

    Deal, Yamaha Perpanjang Kontrak Pembalap Ini

    Cal Crutchlow akan terus bersama Yamaha sebagai tes rider setidaknya untuk satu tahun lagi (2022). Hal itu dibenarkan oleh pabrikan asal Jepang tersebut yang sudah melakukan beberapa tes dengan eks pembalap LCR Honda yang memasuki masa pensiun menggantikan Jorge Lorenzo. Crutchlow juga berpartisipasi dalam empat balapan pada tahun 2021, menggantikan Franco Morbidelli yang cedera.

    Operasi ‘Gabungan’

    Memang belum ada yang ditandatangani secara resmi (dan press rilis), tetapi komitmen Yamaha terhadap Cal Crutchlow sudah jelas. “Saya dapat mengatakan ya, kami akan melakukan lebih banyak pengujian untuk tahun depan. Ini adalah komitmen yang jelas dari perusahaan induk. Kami akan terus menjalankan ‘operasi gabungan’ dengan sejumlah besar personel Jepang bersama sejumlah besar personel Eropa,” kata Lin Jarvis saat konferensi di Valencia. “ Cal Crutchlow akan tinggal bersama kami di masa depan, ” tambahnya..

    Mengenai kesepakatan dengan Crutchlow, petinggi Yamaha MotoGP meyakinkan bahwa dia telah membahas persyaratan dengan pembalap Inggris dan bahwa kedua pihak telah mencapai kesepakatan. “Kami akan memiliki lebih banyak staf Eropa di tim, tetapi kami akan terus memiliki kombinasi ini. Kami pasti akan melanjutkan dengan Cal Crutchlow. Kami tidak menandatangani, tetapi kami menerima persyaratan dan Cal akan tinggal bersama kami di masa depan. Ini sudah diputuskan (deal),” tutup Jarvis, mungkin sebagai sesama orang Inggris lobi-lobi Jarvis lebih mudah dan mencegah Crutchlow lari ke tim lawan..
    (Artikel ini bukan untuk narasi konten Youtube..!)

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini