Categories: MotoGP

Tim Petronas: ‘Perselisihan’ Dengan Manajer Tim Johan Stigefelt

RiderTua.com – Tim Petronas: Pertengkaran dengan manajer tim Johan Stigefelt… Petronas Yamaha Sepang Racing Team (SRT) telah menggelontorkan dana sekitar 30 juta euro per tahun (sekitar Rp 493 miliar) dalam 3 tahun sejak 2019. Tim tersebut berkompetisi di MotoE, Moto2 dan Moto3. Petronas-Yamaha menjadi tim satelit baru Yamaha pada 2019.. Setelah sponsor Petronas pergi (rumornya masalah politik), bos tim Razlan Razali ingin melanjutkan tim satelit Yamaha dengan manajer tim Johann Stigefelt. Namun Johann Stigefelt (asal Swedia) itu secara mengejutkan tersingkir. Termasuk di dalamnya terjadi perdebatan posisi Darryn Binder.

Tim Petronas: ‘Perselisihan’ Dengan Manajer Tim Johan Stigefelt

Bukan hasil mengecewakan yang membuat Razali pusing pada tahun 2021. Karena di GP Styria awal Agustus lalu, tersiar kabar bahwa sponsor Petronas akan hengkang dari tim MotoGP sebagai sponsor utama setelah 3 tahun dan tidak memperpanjang kontrak. Rumor yang berkembang di Malaysia mengatakan bahwa, kepala pemasaran baru menuduh CEO Sirkuit Sepang yang baru Azhan Shafriman Hanif dan kepala tim Razlan Razali mementingkan diri sendiri.

Tentu saja pernyataan resmi terdengar berbeda. Datin Anita Azrina Abdul Aziz, Head of Strategic Communications Petronas menyatakan, “Kami menjalin kemitraan dengan SIC untuk menunjukkan kemampuan penelitian dan pengembangan kami. Dan kami bangga bahwa solusi teknologi fluid Petronas berperan penting dalam hal ini, untuk mencapai status tim sebagai penantang gelar. Bersama-sama kami menciptakan momen luar biasa dalam olahraga ini. Kami merasa bahwa sudah waktunya bagi kami untuk mengakhiri kemitraan.”

Pada GP Silverstone pada akhir Agustus, Kepala Tim Razlan Razali dan Direktur Tim Johan ‘Stiggy’ Stigefelt membuat pernyataan pertama mereka. Duo ini akan melanjutkan di kelas MotoGP pada 2022 dengan unit baru dan pemilik baru. Perusahaan baru dan sponsor utama baru akan diumumkan di GP Misano pada 16 September.

Tetapi Razlan Razali menghadirkan struktur yang sama sekali berbeda. Dia mengeluarkan Stigefelt dan perusahaannya mendirikan perusahaan balap RNF di Inggris. Pria asal Malaysia sekaligus keponakan mantan Perdana Menteri Mahathir Mohamad, kini bertindak sebagai pemilik tunggal. Apa arti RNF masih belum dikomunikasikan. Tapi istilah itu terdiri dari huruf pertama dari tiga anak Razali (2 putra, 1 putri).

Tidak ada lagi kabar kerja sama dengan mantan pembalap Johan Stigefelt. Pria asal Swedia itu yang menjadi sorotan itu memilih diam sejak kemitraan tim dengan Razali, rusak. Tapi di Misano terdengar keretakan hubungan antara Razali dan Stigefelt.

Ada alasan kuat untuk ini. Stigefelt rupanya telah mengembangkan sistem di orbit tim Petronas yang mirip dengan Michael Bartholemy (tim Marc VDS). Stigefelt telah menandatangani sejumlah kontrak bukan untuk tim SRT, tetapi dengan perusahaannya ‘One Performance’, yang berbasis di Anderstorp-Swedia. Misalnya, tentang kontrak sewa kendaraan dan hotel, yang kepemilikannya sekarang tampaknya tidak disetujui.

Kontrak Darryn Binder untuk 2022

Razali dan Stigefelt mengatakan bahwa kepemilikan baru tim membuat perjanjian ini tidak sah. Tetapi Bob Moore, sebagai direktur Manajer Grup Wasserman Amerika untuk Brad dan Darryn Binder, bersikeras pada kontrak dan mengatur kepindahan Binder ke kelas MotoGP.

Darryn Binder dan Dovizioso akan membentuk duo pembalap baru tim milik Razali pada 2022. Hal ini bertentangan dengan pernyataan yang Razali ucapkan pada musim panas lalu, bahwa dia tidak tertarik pada pembalap usia 30-an seperti Andrea Dovizioso dan Johnny Rea, karena dia akan membentuk tim junior Yamaha.

Namun kini dipastikan bahwa perusahaan energi asal Italia WITHu akan bergabung dengan tim satelit Yamaha sebagai sponsor utama yang baru. Kesepakatan itu belum diumumkan. Karena pertama, struktur kepemilikan baru harus diklarifikasi dan kontrak 5 tahun baru antara tim RNF-Yamaha Razali dan Dorna harus ditandatangani.

Steve Clarke, salah satu pendiri dan CEO WITHu, keluar masuk GP Misano dengan tim Petronas. Mengapa kesepakatan sponsorship belum diumumkan? WITH u -Press & Communications-Consultant Francesco Rapisarda menjawab, Pertama, struktur kepemilikan tim harus diklarifikasi untuk masa depan. Negosiasi sedang berlangsung. Tapi pihak sponsor mengharapkan Andrea Dovizioso sebagai pembalap, jika mereka bekerja sama dengan tim itu..

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024