Categories: MotoGP

Crash Karena Kejar Bastianini, Rins Kecewa

RiderTua.com – Alex Rins sangat kecewa setelah balapan di Misano. Musim yang sulit bagi pembalap Suzuki asal Spanyol yang kini tengah menjalani tes Misano. Balapan Misano memberikan rasa pahit di mulut bagi Alex Rins meski tidak minum obat.. Dia jatuh di tikungan pertama lap ke-18 GP San Marino. Kata-kata pertamanya setelah balapan adalah.. “Saya baik-baik saja, tetapi juga sangat kecewa”. Musim yang buruk bagi pembalap Suzuki Spanyol yang mengincar lebih banyak positif hasil tahun ini, mengingat rekan setimnya, Joan Mir memenangkan gelar juara dunia musim lalu. Akibat mengejar Bastianini dia jatuh, “Saya cukup konsisten dan saya melaju dengan sangat kuat untuk mengejar Bastianini. Tapi dia super cepat sepanjang balapan dan mengerem lebih kuat dari saya. Saya melaju hingga limit untuk bersaing dengan Bastianini dan kemudian saya jatuh,” katanya..

Crash Karena Kejar Bastianini, Rins Kecewa

Memulai balapan dari posisi kesembilan di grid, Alex Rins berhasil naik ke posisi keenam di empat lap pertama, berhasil membuat perbedaan terutama di sektor terakhir dan bertarung lama melawan Marc Marquez. Dalam upaya untuk mendekat dengan Enea Bastianini yang luar biasa dia malah jatuh di tikungan pertama, tetapi untungnya tanpa konsekuensi apa pun. “Saya baik-baik saja, tetapi juga sangat kecewa,” desah pembalap berusia 25 tahun asal Barcelona setelah balapan.

“Karena sebelum jatuh saya menjalani balapan yang bagus dan saya bisa membalap dengan kecepatan yang baik. Saya cukup konsisten dan memiliki kepercayaan diri yang saya butuhkan, jadi saya melaju dengan sangat kuat untuk mengejar Bastianini. Tapi dia super cepat sepanjang balapan dan mengerem lebih keras dari saya”.

Musim yang mengecewakan juga terlihat dari sisi teknis, karena mereka telah lama membutuhkan beberapa solusi untuk Suzuki GSX-RR-nya, contohnya perangkat holeshot baru yang kini sudah dipasang oleh semua pabrikan. Alex Rins berujar.. “Saya kehilangan banyak waktu di lap pertama dan kemudian saya mencoba untuk mendapatkan beberapa posisi. Saya melaju hingga limit untuk bersaing dengan Bastianini dan kemudian saya jatuh. Aku bisa berakselerasi, tapi tidak lebih dari biasanya. Kami harus melihat data untuk memahami apa yang sebenarnya terjadi. Jelas mengecewakan, tapi untungnya saya tidak terluka, dan sekarang fokus semua pada tes yang akan kami selesaikan di sini”.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024