Categories: MotoGP

Operasi Savadori Berhasil, Dovi Comeback?

RiderTua.com – Pada race hari Minggu di lap ketiga GP Styria, Dani Pedrosa jatuh di tikungan ketiga. Sejurus kemudian Lorenzo Savadori menabrak motor KTM yang tergeletak di tanah, dan terpelanting. Saat kedua motor terbakar, bendera merah (red flag) pun dikibarkan. Pedrosa kembali ke lintasan untuk kembali balapan (restart). Sementara Savadori tidak melanjutkan balapan meskipun dia telah dinyatakan ‘sehat’ setelah pemeriksaan awal di pusat medis. Namun, pemeriksaan lebih lanjut mengungkapkan bahwa dia menderita patah tulang di pergelangan kaki kanan. Usai insiden sensasional di GP Styria itu, pembalap pabrikan Aprilia itu langsung diboyong ke Italia untuk menjalani operasi pada hari Senin. Rencana Savadori akan absen di seri Austria dan akan balapan lagi di GP Silverstone, apakah mungkin Dovizioso menggantikan posisinya sementara itu?

Operasi Lorenzo Savadori Berhasil

Senin malam Aprilia mengumumkan dalam sebuah artikel singkat bahwa, operasi yang dijalani Lorenzo Savadori dipimpin oleh Prof. Francesco Pogliacomi, Dr. Luca Guardoli dan Dr. Emanuele Ciccarone di ‘Azienda Ospedaliero-Universitaria’ di Parma pada sore hari. Bos Clinica Mobile Dr. Michele Zasa juga ada di sana untuk memantau jalannya operasi.

“Operasi berjalan sempurna dan pembalap akan memulai rehabilitasi dalam beberapa hari ke depan agar bisa kembali balapan secepat mungkin,” kata pabrikan asal Noale itu.

Pembalap Italia berusia 28 tahun itu dipastikan akan absen di GP Austria mendatang. Aprilia belum mengomentari kemungkinan siapa penggantinya, tetapi GP Silverstone ditetapkan sebagai kemungkinan tanggal comeback untuk Savadori setelah operasi.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Honda Harus Melupakan Musim Ini dan Fokus Pada Aturan Baru MotoGP 2027

RiderTua.com - Honda disarankan untuk memprioritaskan pengembangan motor selama balapan akhir pekan selama sisa musim ini. Bagaimana tidak, pabrikan Jepang…

7 Mei 2024

Pramac, VR46 dan Gresini Boleh Hengkang, Tetapi Bos Ducati Berusaha Meyakinkan Mereka

RiderTua.com - Ducati mengeluarkan statement tentang masa depan Pramac, VR46 dan Gresini. Mereka berniat mempertahankan ketiga tim satelitnya untuk tahun…

7 Mei 2024

Maverick Vinales Tidak Konsisten, Tim Habis Kesabaran?

RiderTua.com - Dengan kemenangannya di GP Amerika bersama Aprilia, Maverick Vinales menjadi pembalap pertama yang mampu memenangkan balapan dengan tiga…

7 Mei 2024

Joan Mir Harus Mencoba Motor Ducati atau KTM

RiderTua.com - Musim kedua Joan Mir bersama Repsol Honda sepertinya tidak akan lebih baik dari musim pertamanya. Tahun 2023 lalu, rider…

7 Mei 2024

Freddie Spencer Orang Pertama yang Disalahkan Ketika Terjadi Insiden di Trek Balap

RiderTua.com - Usai balapan MotoGP di Jerez, Johann Zarco mengecam Freddie Spencer (ketua steward FIM) yang menjadi sosok nomor 1…

7 Mei 2024

Pecco Bagnaia : Banyak Data Membantu Menyelesaikan Masalah Ducati, Tapi Selalu Sulit Diprediksi

RiderTua.com - Balapan pembuka musim di Qatar berjalan luar biasa bagi Pecco Bagnaia. Sang juara bertahan itu sukses memenangkan Grand…

6 Mei 2024