Categories: Otomotif

200 Ribu Unit Mobil Tesla Terjual Sepanjang Tahun 2021!

RiderTua.com – Dari tahun 2020 sampai sekarang, penjualan mobil di seluruh dunia masih tersendat-sendat. Meski begitu, segelintir produsen masih mampu menjual banyak model walau ditengah kondisi seperti ini. Tesla contohnya, yang dapat menjual hingga 200 ribu unit mobil hingga kuartal kedua tahun 2021. Seakan keadaan pasar bukan menjadi penghalang bagi merek asal Amerika Serikat tersebut untuk tetap berjualan.

Baca juga: 200 Ribu Unit Mobil Tesla Kena Recall di Negara Ini, Ada Apa?

Tesla Menjual 200 Ribu Unit Mobil Hingga Q2 2021

Tak bisa dipungkiri kalau Tesla bisa menjual banyak mobil ditengah kondisi pasar yang kurang kondusif. Ketika produsen lain masih berusaha untuk meningkatkan hasil penjualannya, merek ini sebaliknya. Perusahaan yang didirikan oleh Elon Musk dkk ini nampak berjualan seperti biasa, hampir tak ada gangguan apapun pada hasil penjualannya.

Hingga kuartal kedua tahun 2021, Tesla sudah menjual hingga 201.250 unit mobil di seluruh dunia. Dari hasil tersebut, Model 3 dan Y menyumbang kontribusi terbesar dengan 199.360 unit, sedangkan Model S dan X hanya sebesar 2.340 unit saja. Sepertinya sebagian besar konsumen lebih menyukai Model 3 dan Y ketimbang S dan X.

(Tesla)

Didominasi Model 3 dan Y

Model 3 dan Y diproduksi di Shanghai dan Fremont, sedangkan X dan S hanya dirakit di Fremont saja. Jelas kenapa 3 dan Y lebih unggul, karena model tersebut juga dijual di Negeri Tirai Bambu dan menjadi rebutan konsumen disana. Meskipun persaingan segmen mobil listrik di negara ini sangatlah ketat.

Sepanjang tahun ini juga, Tesla dihadapkan dengan berbagai masalah pada produknya, terutama model terlarisnya tersebut. Terakhir mereka mengumumkan penarikan atau recall hingga lebih dari 200 unit mobilnya di Negeri Panda karena masalah pada fitur cruise control. Bahkan selama beberapa tahun terakhir, Tesla sering mengumumkan recall, entah dalam skala kecil atau besar.

Walau diterpa berbagai masalah, Tesla masih pede dengan kualitas produknya. Mereka juga terus mengembangkan model terbaru, seperti Cybertruck. Model ini mendapat banyak pesanan dari berbagai negara, tak terkecuali Indonesia.

This post was last modified on 6 Juli 2021 06:42

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024