Categories: MotoGP

Marc Marquez: Saya Tidak Menyukai Holeshot di MotoGP, Kenapa?

RiderTua.com – Ducati adalah yang pertama memelopori dalam memperkenalkan perangkat holeshot di MotoGP, pembalap secara manual mengompres shock absorber. Dengan perubahan pusat gravitasi akan meningkatkan kemampuan akselerasinya dengan mengurangi gaya angkat roda. Para insinyur dari pabrikan Italia tidak berhenti sampai di situ, dan pada akhir tahun yang sama mereka memperbaiki sistem ini sehingga para pembalap Ducati juga dapat mengaktifkannya di tengah balapan dan melejit 0,1 detik lebih cepat di trek lurus terpanjang di setiap sirkuit. Namun Marc Marquez tidak menyukainya, alasanya: Tidak membuat tontonan balap lebih menarik dan akan membuat lebih sulit untuk menyalip…

Marc Marquez: Saya Tidak Menyukai Holeshot di MotoGP

Mengaktifkannya perangkat holeshot dan penyetel ketinggian motor ini tidak mudah, karena pembalap harus melepaskan tangan kiri dari stang segera setelah keluar dari tikungan untuk mengaktifkan tuas dan menekan pegas, itu satu-satunya cara karena peraturan melarang penggunaan sistem elektronik yang mengatur suspensi motor.

Marc Marquez juga berkesempatan memberikan kesannya terhadap teknologi ini. Pembalap asal Cervera yang absen sejak Juli 2020 karena cederanya tidak memiliki kesempatan untuk menguji holeshoot Honda tahun lalu, sehingga dia harus membiasakan operasinya sepanjang akhir pekan di Portugal.

Marc Marquez meragukan keefektifannya dalam meningkatkan pertunjukan di trek… “Saya tidak pernah menggunakannya. Hari ini mereka menjelaskan kepada saya tentang perangkat (holeshot) depan dan belakang, dan kami akan menggunakannya, karena semua orang memakainya dan itu adalah sesuatu yang harus saya biasakan. ”

“Alat ini akan menjadi penting untuk start dan juga di tengah balapan, tapi jujur ​​saja sulit dimengerti kenapa memakai perangkat holeshot pada motor ini… Dua tahun lalu kami tidak memiliki holeshot, juga ride height adjuster (di trek lurus), dan acara televisinya tetap sama (menariknya). Sekarang semua orang menggunakannya (holeshot), dan tentu saja kami akan melakukannya, pabrikan banyak berinvestasi sehingga setiap orang memiliki perangkat ini, tetapi bagi saya itu adalah tambahan yang tidak meningkatkan pertunjukan balap dan akan membuat lebih sulit untuk menyalip. Saya akan menggunakannya, ya, tapi kesan pertama saya adalah saya tidak menyukainya,” kata Marc…

 

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024